CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Pasca libur lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah ini, Kepolisian Resor (Polres) Rejang Lebong dibawah pimpinan Kapolres RL AKBP Tonny Kurniawan SIK kembali menggenjot pelaksanaan vaksinasi. Bahkan pelayanan vaksinasi yang dilakukan Polres RL dibuka setiap hari.
"Dalam rangka membantu percepatan vaksinasi Covid-19, Polres Rejang Lebong saat ini membuka gerai vaksin setiap hari," ujar Kapolres kepada CE.
Menurut Kapolres, pelayanan vaksin tersebut dibuka mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB. Pelayanan vaksinasi ini baik dosis 1, dosis 2 maupun dosis 3 atau booster.
"Dengan demikian, masyarakat bisa mendatangi gerai vaksin Polres Rejang Lebong karena pelayanan yang diberikan setiap hari dan ada petugas yang akan melayani," sampainya.
Sementara itu, khusus untuk peserta vaksinasi booster sebut Kapolres pihaknya memberikan hadiah berupa minyak goreng (Migor) gratis kepada peserta vaksinasi. Hal ini sebagai salah satu upaya pihaknya untuk menggenjot pelaksanaan vaksinasi khususnya untuk vaksinasi booster yang saat ini belum mencapai target sebagaimana yang ditetapkan.
"Untuk booster sendiri sampai bulan Juni mendatang, ditargetkan 30 persen. Sedangkan hingga saat ini, capaian vaksinasi booster di angka 9,91 persen. Makanya untuk mencapai target booster tersebut berbagai upaya terus kami dilakukan," katanya.
Lanjut Kapolres, untuk mencapai target tersebut tentu tidak bisa dilakukan Polres sendiri. Melainkan juga harus dibantu segala leading sektor terkait, seperti tenaga kesehatan (nakes), TNI termasuk kesadaran masyarakat itu sendiri dengan mengikuti vaksin yang tengah digencarkan pemerintah. (CE5)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI: