Gerbong Mutasi Bergerak, Sekda: Iya Betul

Sabtu 14-01-2023,00:00 WIB
Reporter : NICKO ADE CHRISTYAN
Editor : BELA RIZKI AGUSTIN

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Gerbong mutasi pejabat eselon II di Kabupaten Kepahiang kembali bakal bergerak dalam waktu dekat ini.

Informasi disampaikan Sekda Kepahiang Dr Hartono MPd, dirinya tidak menapik memang dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan mutasi maupun rotasi jabatan.

Hanya saja memang belum bisa dipastikan kapan mutasi tersebut akan dilaksanakan.

"Untuk mutasi maupun rotasi, memang biasanya setiap awal tahun pasti akan dilaksanakan. Hanja saja sampai saat ini memang belum ada kabar pastinya kapan mutasi maupun rotasi akan dilaksanakan," ucap Sekda.

BACA JUGA:Ini Penyebab Gaji Karyawan PDAM Macet

BACA JUGA:Ini Kata Bupati Soal Nasib Honorer di Kepahiang

Hanya saja dikatakan Sekda, mutasi maupun rotasi yang akan dilakukan tersebut, itu berdasarkan hasil evaluasi kinerja yang dicapai masing-masing OPD setiap triwulannya maupun setahun penuh.

"Namanya bekerja untuk pemerintahan, tentu pasti ada yang namanya mutasi ataupun rotasi. Karena hal tersebut dilakukan untuk terus meningkatkan pelayanan yang ada di setiap OPD untuk pembangunan daerah yang semakin baik. Jadi sudah menjadi hal yang wajar jika mutasi dan rotasi dilakukan," sampainya.

Masih dikatakan Sekda, berkenaan dengan proses mutasi maupun rotasi yang dilakukan. Dirinya mengharapkan agar tidak ada kadis maupun pejabat setara eselon II yang di non job.

Sehingga dirinya menginginkan, setiap OPD dapat menunjukkan kinerjanya dengan maksimal.

BACA JUGA:Kembali Berulah, Warga Kepahiang Ini di Sel Lagi

BACA JUGA:DPMD Rejang Lebong Turun ke Kecamatan

Terlebih lagi masing-masing kepala OPD juga diminta untuk bekerja dan melakukan pembenahan terhadap OPD yang dipimpin dengan serius.

"Memang mutasi ini pasti akan terjadi dalam waktu dekat ini, dan belum bisa dipastikan kapannya. Hanya saja saya berharap, agar tidak ada kadis maupun pejabat setara eselon II yang di non job kan," harap Sekda.

Kategori :