Bahan-bahan :
- ½ butir kelapa parut.
- 4 daun jeruk, buang tulangnya.
- 2 lembar daun salam.
- 2 sdm air asam jawa.
- Gula, garam & penyedap.
Bumbu Halus :
- 5 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 1 ruas kunyit.
- ½ ruas lengkuas muda.
- 1 sdm ketumbar.
- 10 cabe rawit.
Cara Membuat :
- Sangrai kelapa parut sampai setengah kering & wangu.
- Cara ini membantu agar waktu membuat serundeng bisa lebih singkat. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak dan api kecil. Masukkan daun jeruk & salam.
- Masukkan air asam jawa, gula, garam & penyedap jika suka. Koreksi rasa.
- Masukkan kelapa sangrai, masak dengan api kecil sampai bumbu meresap dan kelapa kering.
- Semakin kering serundeng, semakin awet disimpan dalam toples.
- Kalau mau ditambahkan daging, rebus dulu daging hingga empuk, pukul-pukul sampai lebar, lalu tumis dengan bumbu halus.
- Lanjut proses dengan langkah yang sama.