FOOD, CURUPEKSPRESS.COM - Nugget adalah salah satu makanan cepat saji yang praktis dan lezat. Tapi biasanya nugget siap saji mengandung sejumlah bahan tertentu untuk membuatnya awet atau tahan lama.
Makanya, dianggap kurang baik apabila dikonsumsi terlalu sering, terutama untuk anak-anak. Nugget berbentuk sebuah potongan makanan yang terbuat dari potongan kecil daging biasanya ayam, ikan, sapi.
Potongan ini di campur dengan rempah- rempah dan dibaluti tepung roti atau adonan lainnya lalu di goreng.
Nugget sering kali di hidangkan sebagai cemilan atau lauk yang di gemari setiap kalangan usia. Selain varian daging, nugget juga memiliki varian dari sayur sayuran yang tentunya menyehatkan bagi tubuh.
Berikut yang ingin kita bahas yaitu resep nugget popay karna salah satu bahan menggunakan bayam kesukan dari figur cartoon popay tentunya enak, dan ternyata dapat dilakukan sendiri di rumah.
Dengan menggunakan bahan yang sederhana, rasa dari nugget bayam rumahan tak kalah jauh dari rasa nugget ayam kemasan yang biasa ada di pasaran, serta memiliki kualitas yang lebih aman.
Berikut resep nugget poppay:
Bahan:
- 70 gr sayur bayam, dipotong besar-besar
- 50 gr wortel, potong dadu
- 40 gr tepung terigu
- 3 butir telur
- 50 ml air