FOOD, CURUPEKPRESS.COM - Jajanan tradisional yang dimiliki Indonesia beraneka ragam. Baik yang berbentuk dikukus, digoreng atau dikuah.
Ada juga jajanan yang bermacam jenis dengan menggunakan daun pisang. Contohnya makanan yang berasal dari jawa ini, yaitu lemper dan arem arem ada juga lontong, tapi untuk lontong pasti anda sudah bisa membedakannya Banyak yang mengira makanan yang dibungkus dengan daun pisang bernama lemper padahal sebenarnya itu arem arem.
Karena arem arem memiliki bentuk yang sama dengan lemper. Berikut penjelasan singkat perbedaan kedua jajan tradisional ini, arem-arem dan lemper !
BACA JUGA:Kue Si Cantik Manis Jajanan Pasar
Ini adalah salah satu yang tampak berbeda dari arem arem dan lemper. Arem-arem berisi isian yang beragam dan akan lebih basah dari lemper.
Karena arem arem ini hampir sama dengan lontong yang terbuat dari beras, maka arem arem ini berisi seperti lauk pada lontong. Bisa ada potongan tumisan ayam, kentang ataupun wortel. Isian bisa bervarian sesuai selera.
Ada juga yang berisi sambal oncom untuk di pedesaan. Arem arem juga sering disajikan aneka gorengan, seperti bakwan, risol ataupun tahu isi.
Sedangkan lemper berisi potongan daging ayam suwir, abon sapi, dan juga serundeng kelapa dengan isiannya lebih kering daripada arem-arem. Di tempat lain lemper bisa saja berisi ikan, loh!
BACA JUGA:Resep Lemper Ayam Kue Jadul Enak
Arem arem untuk bahan bakunya menggunakan tipe beras yang biasa. Arem are mini biasanya dikonsumsi saat pagi hari untuk beberapa orang yang memiliki kesibukkan sehingga tidak sempat membuat sarapan.
Karena arem arem cukup untuk menjadi pengganjal perut hingga jam makan siang.
Lemper sendiri bahan bakunya menggunakan tipe beras ketan, beras ketan inilah yang membuat lemper menjadi memiliki tekstur yang lengket.