CURUPEKSPRESS.COM - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 sudah hampir memasuki jadwal tes terakhir.
Jadwal tes tahapan kedua pengadaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) akan berakhir pada 14 November 2024 yang akan datang.
Sementara itu, untuk jadwal pengumuman hasil SKD CPNS 2024 akan berlangsung pada 17-19 November 2024 nanti.
BACA JUGA:Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024
BACA JUGA:Cara Lapor Masalah e-Meterai ke BKN saat Daftar CPNS 2024
Nah bagi anda yang mengikuti tes CPNS ini maka ada baiknya anda mengetahui cara mengecek pengumuman SKD CPNS 2024 yang akan di umumkan pada 17-19 nanti.
Jadi bagi anda yang belum mengerti cara mengecek hasil pengumuman SKD CPNS 2024, mari simak di bawah ini.
Adapun cara mengecek hasil pengumuman SKD CPNS 2024 adalah sebagai berikut :
1. Pertama bukalah aplikasi Chrome pada perangkat anda lalu kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/
2. Selanjutnya klik lah 'login' atau 'masuk' di pojok kanan atas halaman tersebut
3. Setelah itu masuklah menggunakan akun SSCASN anda
4. Input lah Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password akun lalu klik masuk
5. Jika sudah berhasil mask, anda akan ditampilkan resume pendaftaran dengan keterangan kelulusan SKD CPNS 2024.