CURUPEKSPRESS.COM - Pemangkasan anggaran pendidikan yang dilakukan Presiden Prabowo dan Kabinet Merah Putih, nampaknya menimbulkan pro kontra dari berbagai pihak. Baik itu dari kalangan peduli pendidikan, hingga kalangan mahasiswa di seluruh Indonesia yang ikut menyorotinya. Termasuk para mahasiswa yang ada di wilayah Kabupaten Rejang Lebong.
Seperti yang disampaikan Ketua Dema IAIN Curup Aldo, dia menyadari beberapa hari ini Indonesia memang digemparkan dengan kebijakan Efisiensi anggaran yang di lakukan oleh Presiden Indonesia. Alasan pengurangan anggaran pendidikan itu lantaran penerintah lebih memprioritaskan program utama Makan Bergizi Gratis (MBG). BACA JUGA:IAIN Lakukan Verifikasi Data PDSS SPAN PTKIN IAIN Curup BACA JUGA:Dapat Kucuran Dana Rp.67 Miliar, IAIN Bangun RKT Tahun Ini Dimana dengan adanya pemangkasan tersebut dia mengkhawatirkan, akan berimbas kepada Beasiswa KIP-K dan naiknya UKT di setiap kampus yang ada di Indonesia. "Menurut kami, kebijakan pemangkasan anggaran di bidang pendidikan tidak tepat, dan bisa menimbulkan gejolak di berbagai sektor. Salah satunya akan banyak mahasiswa yang putus kuliah karena tidak turunnya Beasiswa KIP-K," ungkapnya. Dia juga mengatakan, pendidikan dan kesehatan yang menjadi program pendukung pada Kabinet Merah Putih patut untuk di pertanyakan. Hal itu dikarenakan banyak kebijakan yang menurutnya merugikan berbagai pihak. BACA JUGA:PMB Dimulai, Dewan Ajak Manfaatkan IAIN Curup BACA JUGA:IAIN Curup Gelar Aneka Lomba dan Kegiatan Sosial, Peringati HAB ke 79 "Kita sama-sama tahu jika pendidikan adalah investasi terbaik untuk sebuah negara. Akan tetapi hari ini pemerintah lebih mementingkan program MBG ketimbang masa depan pendidikan di Indonesia. Jadi menurut kami, hal ini harusnya bisa dipertimbangkan lagi," ungkapnya. Dia juga menyampaikan, Dema IAIN Curup menilai pemerintah harus mengkaji ulang perihal pemangkasan anggaran di bidang pendidikan. Karena jika tidak ada perubahan, maka Indonesia Emas 2045 hanya mimpi saja. "Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama mengawal kebijakan demi kebijakan yang tidak lagi pro dengan rakyat," singkatnya.Dema IAIN Curup Soroti Pemangkasan Anggaran Pendidikan
Sabtu 15-02-2025,08:15 WIB
Reporter : NICKO
Editor : Desi AP
Tags : #pemangkasan anggaran
#kampus iain
#info curup
#iain
#dema iain
#curup terkini
#anggaran pendidikan
Kategori :
Terkait
Selasa 14-10-2025,17:52 WIB
BREAKING NEWS: Warga Curup Geger Oknum ASN Dinas PUPR Tewas Terg4ntung Dirumahnya
Rabu 23-07-2025,06:40 WIB
Berikan Pemahaman Program Reforma Agraria, BPN Rejang Lebong Sosialisasikan di Desa Purwodadi
Rabu 16-07-2025,11:00 WIB
Kodim 0409/RL Sebarkan 300 Bintara Pembina Desa ke 3 Kabupaten Ini
Rabu 16-07-2025,10:00 WIB
Ops Patuh Nala 2025 di Rejang Lebong Sasar Ini!
Rabu 16-07-2025,09:00 WIB
Bulog Curup Salurkan Beras untuk 3 Kabupaten
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,10:05 WIB
Super Flu dan Ancaman Nyata bagi Pasien Berkomorbid, Ini Penjelasan Dokter
Kamis 15-01-2026,08:02 WIB
Anak Susah Makan karena Kebanyakan Susu ? Ini Penjelasan Ahli
Kamis 15-01-2026,11:07 WIB
Viral dan Renyah, Ini Hal Penting yang Harus Kamu Tahu tentang Keripik Kaca
Kamis 15-01-2026,09:03 WIB
Jerawat Dahi Membandel Bisa Berasal dari Sampo, Ini Fakta yang Jarang Diketahui
Terkini
Kamis 15-01-2026,11:07 WIB
Viral dan Renyah, Ini Hal Penting yang Harus Kamu Tahu tentang Keripik Kaca
Kamis 15-01-2026,10:05 WIB
Super Flu dan Ancaman Nyata bagi Pasien Berkomorbid, Ini Penjelasan Dokter
Kamis 15-01-2026,09:03 WIB
Jerawat Dahi Membandel Bisa Berasal dari Sampo, Ini Fakta yang Jarang Diketahui
Kamis 15-01-2026,08:02 WIB
Anak Susah Makan karena Kebanyakan Susu ? Ini Penjelasan Ahli
Selasa 13-01-2026,14:59 WIB