Ayo Cek! Dua Bansos THR Segera Cair Jelang Idul Fitri, Simak Syarat Pencairan PKH

Senin 10-03-2025,18:00 WIB
Reporter : Risnawati
Editor : Desi AP

Selain BLT BBM, pemerintah juga berencana menyalurkan Bantuan Beras 10 kepada KPM yang memenuhi persyaratan. Namun, penyaluran bantuan beras ini sempat tertunda karena adanya pertimbangan terkait dampak panen raya terhadap harga gabah petani. Meskipun ada penundaan, pemerintah memastikan bahwa penyaluran akan segera dilakukan setelah panen raya di berbagai daerah selesai.

KPM yang terdaftar dalam bansos PKH dan BPNT diharapkan untuk mempersiapkan diri menghadapi proses survei DTTSEN. Mereka juga diminta untuk memastikan bahwa mereka memenuhi syarat yang telah ditetapkan agar dapat menerima bansos tambahan tersebut. Pemerintah terus berupaya agar kedua jenis bansos ini dapat disalurkan tepat waktu, memberikan bantuan yang dibutuhkan masyarakat menjelang Idul Fitri.

Kategori :