Wisuda 108 Mahasiswa PDD/AKN Rejang Lebong Sukses

Wisuda 108 Mahasiswa PDD/AKN Rejang Lebong Sukses

CURUP, CE - Rabu (16/11) kemarin, dilakukan wisuda Program Studi di Luar Daerah (PDD)/Akademi Komunitas Negeri (AKN) Kabupaten Rejang Lebong. Dalam kesempatan tersebut diwisuda sebanyak 108 mahasiswanya. Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Rejang Lebong Dr H Ahmad Hijazi SH MSi yang diwakili Staf Ahli Rejang Lebong Drs rusli. Dalam sambutannya, Rusli mengucapkan selamat kepada para wisudawan yang hadir. "Saya ucapakan selamat kepada semua mahasiswa AKN Rejang Lebong yang akan diwisudakan pada hari ini, dan semoga ilmunya bisa bermanfaat dan menjadi bekal yang cukup untuk dimanfaatkan di dalam masyarakat," sampainya. Sementara dalam sambutan dari Direktur AKN Rejang Lebong, Ir Abdul Aziz MP menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh wisudawan yang diwisuda. Selanjutnya Aziz juga menyampaikan bahwa saat ini AKN Rejang Lebong akan menjadi AKN mandiri. "Saat ini kami sudah mengajukan proposal ke pusat untuk mnegajukan AKN Rejang Lebong menjadi AKN mandiri, dan mudah-mudahan saja jika nanti sudah disahkan maka AKN Rejang Lebong ini merupakan AKN ke 4 yang dimandirikan dari 20 AKN yang ada di Indonesia" sampainya. Secara terpisah Aziz mengatakan bahwa dia mengharapkan para wisudawan yang telah diwisudakan tersebut dapat melanjutkan ke tingkat yang lebih baik. "Sebenarnya saya , mengharapkan mereka dapat melanjutkan sekolah kembali ke tingkat yang lebih tinggi lagi agar ilmu yang mereka dapat semakin terasah," terangnya. Acara tersebut dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB dan dilaksanakan di Gedung Pemuda dan Olahraga (GOR) Curup. Dikatakan oleh Waka II Rejang Lebong, sekaligus merangkap ketua panitia wisuda AKN Rejang Lebong tahun akademik 2015/2016, Mei Susanti H SH MH bahwa wisuda tersebut diikuti oleh dua Jurusan yang terdiri dari tiga prodi yang ada di AKN Rejang Lebong. "Hari ini kami mewisudakan sebanyak 108 mahasiswa dengan rincian 49 mahasiswa dari prodi D2 Budidaya Tanaman Hultikultura, 28 orang daru prodi D2 peternakan, dan 31 orang dari prodi D2 Perikanan," terangnya. Selanjutkan Mei juga menyebutkan nama-nama siswa yang meraih predikat lulusan terbaik. "Untuk lulusan terbaik 1 diraih oleh Pupuh Maryani dari prodi D2 Budidaya Tanaman Hultikultura dengan ipk 3,96, selanjutnya lulusan terbaik 2 diraih oleh Rani Tania Riatno dari prodi D2 Budidaya Tanaman Hultikultura juga dengan ipk 3,92, dan lulusan terbaik 3 diraih oleh Rani Tania Riatno dari prodi D2 Budidaya Tanaman Hultikultura juga dengan ipk 3,92," tutupnya. (CW3/Krn)

Sumber: