Laporkan Jika Ada Kecurangan Pasar

Laporkan Jika Ada Kecurangan Pasar

Ilustrasi Pasar

CURUP, CE - Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM dan Perindustrian (Diskoperindag) Rejang Lebong berharap masyarakat bisa melaporkan bila ada kecurangan timbangan yang ada di seluruh pasar di Rejang Lebong. Pasalnya pihaknya sendiri tidak dapat setiap hari mengontrol seluruh pasar yang ada.

"Jadi laporkan pada pihaknya kami dan kamu akan turun ke lapangan tindak lanjuti kecurangan tersebut," sampai Kabid Perdagangan Disperindag RL, Drs Samsul Bahri, kemarin.

Samsul Bahari menyampaikan jika hal ini bukan hanya kecurangan timbangan, namun juga kecurangan lainya yang bisa saja terjadi, yang mana selama ini masih lemah pengawasan. Dengan itu lah maka pihaknya mengajak untuk melakukan pengawasn bersama dengan masyarakat untuk melaporkan.

"Mengingat pihaknya sendiri harus memberikan jaminan tersebut," ungkapnya.

Ditambah dengan pembeli sendiri haru selektif dalam berbelanja, yang mana harus benar - benar memastikan apa yang mereka belum dalam keadaan baik, dan memang sudah sejak awal terliti dalam berbelanja, terlebih ada barang yang bisa saja sudah masuk dalam tahap kadaluarsa.

"Salah satu antisipasi yang juga bisa dilakukan sebelum adanya laporan pada pihaknya, yakni teliti," pungkasnya. (CE1)

Sumber: