Perbaikan Sekolah Diupayakan

Perbaikan Sekolah Diupayakan

DOK/CE
Salah satu kondisi sekolah rusak diwilayah Lembak.

CURUP, CE - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Rejang Lebong tengah berupaya untuk merampungkan seluruh perbaikan sekolah yang mengalami kerusakan saat ini. Perbaikan ini perlu dilakukan mengingat cukup banyak sekolah yang minta diperbaiki.
"Kita untuk kerusakan sekolah yang ada di Rejang Lebong untuk bisa diperbaiki," sampai Kadis Dikbud Rejang Lebong T Samuji, kemarin.
Samuji menyampakan jika jumlah sekolah yang ada di Rejang Lebon sebanyak 240 unit, dengan rincian tingkat SD sebanyak 184 unit terdiri dari 171 unit SD Negeri dan 13 unit SD swasta. Kemudian SMP Negeri 46 unit dan SMP swasta 10 unit, yang tersebar di 15 kecamatan yang ada di Rejang Lebong."Jika ingin secara rill maka ada puluhan yang rusak," katanya.

Baca Juga

Lebih jauh dikatakan T Samuji menjelaskan, adapun kerusakan yang dialami masing-masing sekolah ini meliputi dibagian lantai, dinding maupun atap bangunan. Perbaikan atau rehabilitasi sekolah baik SD maupun SMP yang mengalami kerusakan itu dilakukan terhitung sejak 10 tahun belakangan secara bertahap, mengingat dana yang dibutuhkan dalam kegiatan itu sangat besar. "Dan akan diupayakan dari banyak sumber dana, baik dari DAK, hingga APBD Rejang Lebong, dan APBN," terangnya.Kendati demikian pihaknya meminta kepada kepala sekolah untuk bisa menyelesaikan kerusakan kecil dengan dana BOS, jangan sampai jika yang kecil itu diserahkan pada pihaknya, yang mana memang pihaknya menginginkan jika sarana sekolah bisa berstandar, dan pihaknya juga minta kepada pihak sekolah untuk bisa updete dabodik dan melaporkan kondisi sekolah, yang mana secara tidak langsung ini juga melaporkan sekolah kekurangan."Sembari pihaknya mengusukan secara tertulis ke kemterian Pendidikan dan Kebudayaan," tandasnya. (CE1)

Sumber: