BPS RL Tuntaskan SP Manual
CE ONLINE - Badan Pusat Stastitik (BPS) Rejang Lebong saat ini sudah melaksanakan Sensus Penduduk (SP) Manual. Tepatnya SP selesai pada Selasa (15/9) kemarin. Dimana saat ini tinggal melengkapi data dan perbaikan dokumen yang masih kurang dan salah.
"Untuk sensus selesai kita lakukan, hari ini terakhir (red, kemarin) dan akan kita selesaikan sampai malam," sampai Kepala BPS Rejang Lebong Noprizal SE MSi, kemarin.
Noprizal menyampaikan, kerja malam hari yang dilakukan pihaknya untuk melakukan sensus yang bukan rumah tangga. Atau dalam hal ini SP Manual untuk para gelandangan dan juga orang gila (Orgil) yang ada di Rejang Lebong, yang beberapa waktu lalu, sudah disurvey pihaknya.
"Jadi nanti malam itu (red, seluruh yang memang tidak ada rumah di Rejang Lebong tinggal gelandangan akan kita lakukan SP," ungkapnya.
Dimana lokasi-lokasi yang akan di datangi pihaknya dalam malam sensus tersebut yakni Lapangan Setia Negara dan sejumlah pasar yang ada di Rejang Lebong. Untuk pasar sendiri akan disasar mulai dari Pasar Bang Mego sampai dengan pasar yang ada dikecamatan PUT.
"Jadi seluruhnya tidak ada yang luput dari SP, dan seluruhnya akan dituntaskan malam nanti (red, tadi malam)," jelasnya.
Serta pihaknya menyampaikan, jika untuk SP online sampai dengan dua hari lalu, sudah mencapai 75 % dari jumlah 773 RT yang menjadi lokasi SP Manual pihak BPS Rejang Lebong, selebihnya diselesaikan hari ini (red, kemarin) dimana pihaknya sendiri akan menghimpun seluruh data SP yang sudah dilakukan dan disingkronkan. Pada SP Manual ini sendiri bukan tanpa kendala, dimana SP manual ini sendiri sama dengan mengusu data mandiri yang dilakukan masyarakat yang nantinya jika selesai akan diambil pihak RT masing-masing yang menjadi petugas pihaknya.
"Dari sini kita lihat seluruhnya terdaftar dalam sensus, namun data yang disampaikan atau yang mereka isi dalam formulir yang diberikan masyarakat ini di isi dengan tidak lengkap, sehingga harus dikompirmasi dengan pihak RT terlebih dahulu, yang mengetahui kondisi dan situasi masyarakat," terangnya.
Dengan itu maka petugas pihaknya harus melengkapi ulang, namun hal-hal ini sendiri sudah selesai pihaknya lakukan, serta bisa dikatakan SP di Rejang Lebong baik online maupun manual sukses terselenggara. (CE1)
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*geniee */?> /*amp advernative */?>
- 1 Xiaomi Redmi 10: Smartphone Terjangkau dengan Performa Tinggi dan Kamera Canggih
- 2 3 Rekomendasi Game Indie Terbaik yang Bisa Kamu Coba!
- 3 Pelajaran Hidup dari Pengalaman Ngekos
- 4 Tak Ditemukan Unsur Pidana, 4 Laporan Dugaan 'Money Politic' Dihentikan Gakkumdu
- 5 Siswa dan Guru di Rejang Lebong Dilarang Tambah Libur
- 1 Xiaomi Redmi 10: Smartphone Terjangkau dengan Performa Tinggi dan Kamera Canggih
- 2 3 Rekomendasi Game Indie Terbaik yang Bisa Kamu Coba!
- 3 Pelajaran Hidup dari Pengalaman Ngekos
- 4 Tak Ditemukan Unsur Pidana, 4 Laporan Dugaan 'Money Politic' Dihentikan Gakkumdu
- 5 Siswa dan Guru di Rejang Lebong Dilarang Tambah Libur