KPU Siapkan 3 Kali Debat Cakada

KPU Siapkan 3 Kali Debat Cakada

CE ONLINE - Untuk menggali visi dan misi pasangan calon kepala daerah (Cakada) Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang periode 2020-2025, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepahiang sesuai dengan regulasi akan menyelenggarakan 3 kali kegiatan debat Cakada.

Dikatakan Ketua KPU Kepahiang Mirzan Pranoto Hidayat, S.Sos, pelaksanaan debat cakada, mati akan dilaksanak oleh pihak independen yang akan ditetapkan oleh KPU.
"Kalau yang kita agendakan ada 3 kali pelaksanaan debat, tapi nanti kita lihat lagi, bisa jadi akan bertambah menjadi 4 atau lebih atau kurang dari 3," katanya.

Dijelaskannya, pelaksanaan debat dilaksanakan untuk agar masyarakat bisa lebih tahu dalam tentang visi dan misi Cakada dan apa saja yang akan dilaksanakan Cakada bersangkutan jika nanti terpilih menjadi pemenang dari pelaksanaan Pilkada yang baru akan digelar penungtan suaranya pada 9 Desember mendatang.
"Ada 7 tema yang nanti akan dibahas dalam debat, yang kesemuanya tidak jauh dari visi dan misi Cakada itu sendiri," ujarnya.

Sementara untuk pelaksanaan debat Cakada itu sendiri lanjut Mirzan, pihaknya masih menunggu juklak dan juknis yang akan disiapkan oleh KPU RI.
"Kami (KPU, red) hanya memfasilitasi saja, nanti soal pertanyaan semuanya akan dibuat oleh orang-orang yang akan dipilih oleh KPU, dengan catatan orang-orang itu benar-benar independen, akademisi yang sebelumnya juga nanti akan menandatangani fakta integritas," sabut Mirzan.

Masih dikatakannya, menurut rencana yang sudah disusun KPU, pelaksanaan debat Cakada sendiri baru akan dilaksanakan pada bulan November mendatang.
"Rencananya 3 kali debat itu semuanya kita laksanakan di November," singkat Mirzan. (CE7)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: