Pertama di Bengkulu, RSUD Kepahiang Gunakan SAI Parking
CE ONLINE - Jika tidak ada aral melintang, tidak lama lagi pengelolaan parkir kendaraan di RSUD Kepahiang akan menggunakan sistem Parking and property management service.
Hal ini setelah manajemen RSUD Kepahiang melakukan komunikasi dengan pihak PT Smart Akses Informasi (SAI) yang berasal di Kota Pelembang Sumsel, berniat untuk berinvestasi menanamkan modalnya di Kabupaten Kepahiang.
Dikatakan Direktur RSUD Kepahiang dr. Hulman August Erikson, jika komunikasi antara pihaknya dengan PT SAI bisa berjalan lancar, maka pengelolaan parkir dengan sistem parking and property management service, menjadi yang pertama di Bengkulu untuk lembaga pemerintahan.
"Baru komunikasi awal, mudah-mudahan setelah lebaran ini nanti, baru akan kita tindak lanjuti dengan kesepahaman antara kita dengan PT SAI yang berniat untuk mengelola sistem parkir disini (RSUD, red)," ucap Hulman.
Pola kerjasamanya tegas Hulman, pihak RSUD kepahiang hanya menyiapkan lahan yang akan dijadikan tempat lokasi parkir, sementara pembangunannya semua ditanggung oleh PT SAI.
"Nanti polanya bagi hasil, karena semua proses dari pembuatan lahan, peralatan personil mereka (PT SAI) yang akan menanggung," ujarnya.
Diharapkan Hulman dengan sistem parking and property management service, diharapkan akan memberikan keuntungan bagi RSUD Kepahiang, pengelolaan parkir yang baik dan tentunya tidak akan ada kebocoran PAD dari sus sektor parkir di RSUD Kepahiang.
"Mohon doanya saja semoga sistem parking and property management service ini bisa segra kita wujudkan," tegasnya.
Lebih penting dari pengelolaan sistem parkir yang lebih baik di RSUD Kepahiang. Tegas Hulman, rencana tersebut juga akan mendukung rencana Pemerintah Kaabupaten Kepahiang untuk menjadikan RSUD Kepahiang sebagai RS rujukan regional.
Dimana masih dikatakan Hulman, secara administrasi sarana dan prasarana serta fasilitas yang dimiliki RSUD kepahiang saat ini, sudah layak untuk ditingkatkan menadi RS rujukan regional. Selain fasilitas tenaga medis yang dimiliki saat ini RSUD Kepahiang sudah terakrerditasi bintang empat jauh diatas RUSD Curup yang hanya bintang dua. (CE7)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber: