Bupati Bakal Sambangi Pelaku dan Korban Bullying

Bupati Bakal Sambangi Pelaku dan Korban Bullying

CE ONLINE-Bupati Bakal Sambangi Pelaku dan Korban Bullying. Bahkan dalam waktu dekat, Bupati berencana mengunjungi korban maupun pelaku bullying guna memberikan nasihat dan spirit moril.

Seperti diketahui, aksi perundungan ini menghebohkan masyarakat se Provinsi Bengkulu. Video bullying berdurasi 2.44 menit tersebut banyak beredar di Facebook dan WhatsApp Guru di dalam video, terlihat pelaku beberapa kali melayangkan kaki dan tangannya ke tubuh korban.

ketika dikonfirmasi usai pemusnahan ekor tikus di Desa Sukau Rajo Kecamatan Amen, Kamis (5/8/2021), Bupati Lebong, Kopli Ansori mengatakan, dalam waktu dekat bakal menyambangi korban dan pelaku.
“Insya Allah, dalam satu dua hari ini kita berkunjung. Dua-duanya pasti kita kunjungi. Kita kasih spirit moril dan hal-hal lainnya,” ujar Bupati.

Selanjutnya, kata Kopli, dirinya pun mengimbau kepada orang tua dan wali murid serta kepala sekolah untuk bersama-sama mendidik anak-anak yang sedang menempuh pendidikan. Baik di tingkat SD, SMP hingga SMA.
“Orang tua kandung lebih banyak mengawasi dan memberikan arahan kepada anak-anak kita di rumah.

Karena apa, anak-anak ini kadang di luar kendali,” ucap Bupati sembari berharap kejadian serupa tidak terulang lagi di Kabupaten Lebong.
Pasca viral, setelah difasilitasi oleh pemerintah desa di Kecamatan Topos, Polsek Rimbo Pengadang dan pihak-pihak terkait lain, keluarga korban dan pelaku sepakat untuk menyelesaikan permasalahan itu secara kekeluargaan alias berdamai. (CE8).

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: