Warga Keluhkan Tumpukan Sampah, Lokasi Pinggir Sungai Selat

Warga Keluhkan Tumpukan Sampah, Lokasi Pinggir Sungai Selat

CURUPEKSPRESS.COM, PUT - Warga Desa Belumai II Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT) mengeluhkan kondisi tumpukan sampah di Pinggir Sungai Selat. Pasalnya, selain sampah yang menumpuk kondisi tersebut dikeluhkan lantaran mengundang tak sedap jika melintas di daerah tersebut.
"Tentu ini sangat mengganggu sekali, selain bau sampah ini juga sebagian masuk ke dalam kolam air deras milik warga," ujar Kades, Supini kepada CE, Minggu (14/11).

Menurut Kades, sebelumnya tumpukan sampah ini tidak terlihat di daerah sini. Melainkan sebelumnya banyak warga yang membuang sampah di aliran sungai Kelingi Desa Ulak Tanding. Tapi pasca dipasang imbauan dilarang membuang sampah, justru saat ini timbul di sini.
"Padahal kami meminta warga tidak membuang sampah di areal tersebut. Bahkan dari pihak Bank Sampah PUT juga sudah memasang plang larangan membuang sampah, namun sepertinya tidak diindahkan," sampainya.

Sementara itu, Kades juga berharap pihak DLH untuk mencari solusinya agar permasalahan cepat selesai.
"Kami berharap ini juga tidak dibiarkan, selain mengganggu kenyamanan warga, kondisi sampah yang juga masuk ke kolam air deras milik warga juga dikhawatirkan mengganggu perkembangan ikan disana," pungkasnya. (SR1)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: