Jalan Pasar Atas Diperbaiki

Jalan Pasar Atas Diperbaiki

CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Pasca melakukan relokasi terhadap Pedagang Kali Lima (PKL) ke bangunan baru, rencananya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong bakal memperbaiki sejumlah fasilitas. Salah satunya yakni dengan memperbaiki jalan Pasar Atas yang saat ini banyak berlubang.
"Pemindahan dalam rangka penataan pedagang Pasar Atas sudah kita lakukan. Dimana kedepan, program kita salah satunya memperbaiki Jalan Pasar Atas ini yang saat ini banyak berlubang," ujar Bupati Rejang Lebong, Drs Syamsul Effendi MM.

Menurut Bupati, perbaikan jalan itu perlu dilakukan. Ini mengingat pasca pemindahan jalan Pasar Atas saat ini sudah lebar, artinya perbaikan jalan berlubang perlu dilakukan guna mengantisipasi kemacetan yang sering terjadi.
"Selama ini ramai sedikit sudah macet, selain sempit jalan juga berlubang. Oleh karena itu, dengan jalan yang saat ini sudah lebar, tentu ada peran pemerintah untuk memperbaiki jalan itu," sampainya.

Lanjut Bupati, bahwa pihaknya berkeinginan agar Pasar Atas ini dapat bersaing dengan pasar-pasar daerah yang lain yang sudah maju dan berkembang. Dan yang terpenting, bagaimana Pasar ini terhindar dari kesan kumuh dan bau.
"Kami yakin, kalau Pasar Rapi dan tidak kumuh tentu Pasar ini menjadi Pasar pilihan masyarakat untuk berbelanja," katanya.

Diberitakan sebelumnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong berkomitmen membenahi Pasar Atas di Kecamatan Curup. Hal ini tidak lain, guna menjauhkan Pasar terbesar di Kabupaten Rejang Lebong dari kesan kumuh dan bau.
"Kami tegasnya, ini bukanlah sebuah pengusiran. Namun ini adalah pemindahan pedagang ke tempat yang baru dan lebih layak. Hal ini juga tidak lain, agar pembeli lebih nyaman berbelanja di Pasar dengan lingkungan yang bersih dan tertata dan jauh dari kesan kumuh dan bau," pungkasnya. (CE5)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: