Kesambe Baru Bangun Jalan Secara Swadaya

Kesambe Baru Bangun Jalan Secara Swadaya

CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Pasca membuka badan jalan baru penghubung Kelurahan Kesambe Baru dan Desa kesambe Lama Kecamatan Curup Timur pada tahun 2003. Melalui Lurah Kelurahan Kesambe Baru Mardiana S.Km, MM, tahun 2022 ini Kelurahan Kesambe Baru kembali memaksimalkan jalan yang sudah dibuka tersebut menggunakan dana pembangunan secara swadaya dari masyarakat.

Mardiana menyampaikan, badan jalan yang dimanfaatkan sebagai jalan penghubung Kelurahan Kesambe Baru dan Desa Kesambe Lama tersebut jangan sampai terbengkalai. Menurutnya jalan tersebut merupakan jalan alternatif untuk memudahkan warga setempat untuk membawa hasil pertaniannya.
"Untuk pembangunan jalan tersebut sudah berguyur kami laksanakan, dan sudah kami ajukan pada Musrenbang tingkat kecamatan ," ujarnya.

Sambung Mardiana, meski sudah diajukan pada musrenbang, pihaknya tidak terlalu berharap besar terhadap pengajuan yang diusulkannya tersebut, mengingat keterbatasan keuangan daerah saat ini.
"Memang perihal pembangunan jalan tersebut sudah kami ajukan, namun saat ini sebisa mungkin pembangunan jalan akan kami laksanakan menggunakan dana secara swadaya," terangnya.

Disampaikan Mardiana, 50 persen pembangunan badan jalan yang memiliki panjang 280 meter tersebut sudah di letakkan batu-batu gunung sebagai langkah awal pembangunan.
"Memang sekarang badan jalan tersebut belum bisa dilalui oleh pengendara, setidaknya sudah difungsikan oleh petani sebagai akses membawa hasil pertanian," sampainya.

Dirinya juga optimis, tahun 2022 ini pembangunan jalan bisa diselesaikan dan bisa digunakan oleh pengendara.
"Saya cukup tau dengan anggaran yang dimiliki oleh daerah sekarang, jadi dengan inovasi secara mandiri kami ingin membatu meringankan daerah, akan tetapi tidak bisa dipungkiri untuk finishing tetap butuh dukungan pemerintah," pungkasnya. (CE3)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: