Target PAD Pasar Takjil Rp 3 Juta

Target PAD Pasar Takjil Rp 3 Juta

CURUPEKSPRESS.COM REJANG LEBONG - Target pendapatan asli daerah (PAD) di Pasar Takjil Lapangan Setia Negara selama bulan Suci Ramadhan ini dipatok Rp 3 juta.

Target PAD ini dinilai kecil dikarenakan sepinya masyarakat yang datang untuk berbelanja di Pasar Takjil.
"Sejak awal kita tidak bisa menargetkan setoran parkir selama bulan ramadhan dengan jumlah yang besar. Angka 3 juta itu saja sudah perhitungan maksimal yang disepakati dari awal dengan pemegang surat perintah tugas (SPT) yang bertugas di wilayah Lapangan Setia Negara. Tapi itu sifatnya tidak permanen," sampai Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Rejang Lebong Rachman Yuzir melalui Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Ansori didampingi Kasi Terminal dan Perparkiran, Hendri Gustiansyah S.Sos.

Dikatakan Hendri, setoran Rp 3 juta tersebut berasal dari 6 titik tempat parkir yang ada di Pasar Takjil, yakni 3 didalam dan 3 diluar. Dimana masing-masing titik diwajibkan menyetor uang hasil parkirnya sebesar Rp 20 ribu perharinya untuk dimasukkan ke PAD.
"Melihat kondisi saat ini para jukir tidak sanggup untuk menyetorkan uang parkir lebih dari Rp 20 ribu perharinya," ucap Hendri.

Meski demikian, masih dikatakan Hendri, dirinya akan selalu melakukan pemantauan terhadap para jukir yang bertugas dan juga situasi dan kondisi titik-titik parkir di Rejang Lebong, termasuk di 6 titik parkiran yang ada di Pasar Takjil.
"Untuk memastikan kejadian yang tidak diinginkan, kami akan selalu memantau semua titik-titik parkiran," sampainya.

Hendri berharap, pengunjung atau pengendara yang parkir di Pasar Takjil Lapangan Setia Negara bisa ramai di sisa-sisa ramadhan yang tinggal menghitung hari, dan setoran parkir juga bisa ditingkatkan.
"Meski kesepakatannya setoran parkir hanya Rp 20 ribu per-hari, tidak menutup kemungkinan akan ada peningkatan setoran jika disisa ramadhan yang ada ini mulai ramai, karena sifatnya masih fleksibel," tukas Hendri. (CE3)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: