RL Masih Diselimuti Duka, Bupati: Ikhlaskan Kepergian Bigto
NICKO/CE Suasana di pemakaman almarhum Bigto Syamsul. --
REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Sejak kemarin, duka mendalam menyelimuti Keluarga Besar Bupati Rejang Lebong Drs H Syamsul Effendi MM beserta masyarakat Rejang Lebong. Kondisi ini pasca hari Sabtu, 3 september kemarin, putra Bupati RL M Dasti Alfiqri bin Syamsul Effendi yang akrab disapa Bigto Syamsul tutup usia.
Diketahui Bigto yang juga merupakan Ketua KNPI RL itu mengalami penyakit jantung. Dan sempat dilarikan ke salah satu klinik yang ada di wilayah Kabupaten RL. Hanya saja nyawa dari Bigto tidak bisa tertolong lagi.
Disampaikan Bupati RL saat melakukan pelepasan jenazah di Rumdin Bupati menyampaikan jika yang namanya kematian itu tidak memandang usia.
BACA JUGA:Innalillahi... Putra Bupati RL Tutup Usia
BACA JUGA:Malam Takziah, Masyarakat RL Diharapkan Hadir ke Rumdin Bupati
Jadi kapan saja nyawa manusia bisa dicabut oleh sang pencipta. Untuk itu dirinya berusaha untuk ikhlas menerima takdir yang digariskan tuhan.
"Yang namanya maut itu sudah digariskan oleh sang pencipta. Untuk itu saya merelakan kepergian anak saya dengan lapang dada. Mudah-mudahan anak kami berada disisi Allah SWT. Dan kuburnya dilapangkan oleh yang maha kuasa," ucapnya.
Selain itu, jenazah Bigto juga dikebumikan ditempat dirinya dibesarkan. Dimana Bigto dimakamkan sore itu juga (ba'da Ashar) di pemakaman yang ada di Desa Perbo Kecamatan Curup Utara.
BACA JUGA:SDN 132 Rejang Lebong, Proyek Lab dan WC Diharapkan Selesai Sebelum ANBK
BACA JUGA:BBM Naik, SPBU Dijaga Ketat Polisi
Yang mana tampak jajaran pegawai pemerintah daerah (Pemda) bersama unsur Forkopimda dan masyarakat sekitar, mengantar langsung jenazah Bigto sejak pukul 16.40 WIB hingga menjelang magrib.
Dari pantauan CE di pemakaman tersebut, saat jenazah almarhum Bigto hendak dikebumikan. Suasana penuh haru dan pecah tangis dari keluarga yang ditinggalkan.
Hal tersebut tampak jelas dari ekspresi yang diperlihatkan oleh bupati RL bersama sang Isteri, Ny Hartini Syamsul SSos MSi.
Sementara itu, disampaikan Sekda RL Yusran Fauzi ST, dirinya mengajak masyarakat RL untuk berdoa bersama melaksanakan takziah di Rumdin hingga malam ketiga nanti.
"Kami mengajak, agar jajaran pemda RL dan juga masyarakat RL dapat hadir pada takziah hingga malam ketiga untuk memunajatkan doa. Agar almarhum Bigto diampuni dosa-dosanya, dan dapat diterima disisi Allah SWT," singkat Sekda.
Sumber: