Banggar Kembalikan Draf RAPBD 2023 ke TAPD
IST/CE Ketua DPRD Kepahiang saat memimpin rapat Banggar. --
KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Badan anggaran (Banggar) DPRD Kepahiang mengembalikan draf rencana anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2023 kepada tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) Kepahiang.
Hal ini dimaksudkan agar TAPD dapat melakukan rasionalisasi terhadap program kegiatan
Pemerintah kabupaten (Pemkab) Kepahiang terkait dengan masih besarnya defisit yang ada pada RABPD Kepahiang tahiun 2023.
"Sebelumnya kami (Banggar, red) dan TAPD, sudah melakukan pencermatan terhadap postur RAPBD 2023, kami masih menemukan angka defisit yang nilainya cukup besar hingga Rp 141 miliar," ujar Ketua DPRD Kepahiang, Windra Purnawan SP.
BACA JUGA: SDN 105 Rejang Lebong Belum Memiliki Pembina
Defisit tersebut jelas Windra, karena keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemkab Kepahiang untuk dikelola pada tahun 2023 mendatang serta banyaknya usulan program kerja yang disampaikan oleh setiap organisasi perangkat daerah (OPD).
"Kita sepakati akan melakukan pembahasan jika angka defisitnya sudah Rp 0, karenanya kita kembalikan dulu pada TAPD untuk kita minta lakukan rasionalisasi, menyesuaikan kegiatan masing-masing OPD dengan anggaran yang tersedia," ujarnya.
Kerena itu juga Windra meminta dalam pelaksanaan rasionalisasi tersebut, TAPD dan masing-masing OPD untuk memajukan program kegiatan kerja Pemkab Kepahiang tahun 2023, yang benar-benar masuk dalam skala prioritas.
"Kami minta, program-program yang belum prioritas, tunda saja dulu. Karena keuangan kita sangat terbatas, kita kedepankan yang prioritas-prioritas saja. Kecuali memang keuangan kita memungkinkan tidak masalah, semua kegiatan kita masukan," singkatnya.
Sumber: