Tingkatkan Kualitas Binwin dan Program Pusaka Sakinah Guna Tekan Angka Perceraian

Tingkatkan Kualitas Binwin dan Program Pusaka Sakinah Guna Tekan Angka Perceraian

Kasi Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas) Ridwan MAg,--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM – Sebagai upaya menekan angka perceraian di wilayah Kabupaten KEPAHIANG.

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kepahiang mengambil bagian tugas dan fungsinya untuk menekan angka perceraian.

Yakni terus meningkatkan kualitas bimbingan perkawinan (Binwin) dan program Pusaka Sakinah.

Sebagaimana disampaikan Kakan Kemenag Kepahiang Drs H Albahri MSi melalui Kasi Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas) Ridwan MAg, dalam upaya meningkatkan kualitas binwin dan program pusaka sakinah untuk menekan angka perceraian.

BACA JUGA:Anak 14 Tahun Korban Pencabulan, Ini TKP nya..

BACA JUGA:Magister Kenotariatan UNIB Gelar Kuliah Umum, Ini Temanya..

Seluruh Kantor Urusan Agama (KUA) yang ada di Kabupaten Kepahiang pada setiap kecamatan diintruksikan untuk mengimplementasikan program tersebut.

Terutama pada pasangan catin yang akan melangsungkan pernikahan.

“Materi yang disampaikan terkait membangun keluarga sakinah, psikologi dan dinamika keluarga, mengelola kebutuhan dan keuangan keluarga, kesehatan reproduksi dan membangun generasi berkualitas Islami,” ujar Ridwan.

Selain bimwin, Kemenag juga mengembangkan Pusat Layanan Keluarga Sakinah atau Pusaka Sakinah.

BACA JUGA:Meskipun 141 Guru Lolos PPPK, Guru Honorer Tetap Dipertahankan

BACA JUGA:SDN 18 RL, Keluhkan Halaman Sekolah Banjir

Program ini mempunyai misi mewujudkan keluarga sakinah, berwatak moderat, serta mewujudkan KUA yang memiliki kapasitas dan berparadigma good governance.

Dimana melalui program Pusaka Sakinah, Kemenag juga ingin mengingkatkan karakteristrik kualitas dasar keluarga sakinah yang berwatak moderat dimasyarakat.

Sumber: