Awas! Jelang Ramadhan Transaksi Tukar Uang Meningkat, Waspada Peredaran Upal
DOK/CE Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan SIK.--
REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H, Kepolisian Resor (Polres) Rejang Lebong mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai peredaran uang palsu (Upal).
Biasanya, menjelang hari-hari besar upal rentan beredar di masyarakat.
“Saat ini khususnya di wilayah hukum Polres Rejang Lebong belum ada laporan peredaran uang palsu. Namun kami mengimbau kepada masyarakat untuk jeli agar tidak terjebak dan menjadi korban uang palsu,” sampai Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan SIK.
BACA JUGA:Waspada Peredaran Uang Palsu Jelang Idul Fitri
BACA JUGA:Tahun 2023, PAD Parkir Rejang Lebong Naik Rp 400 Juta
Menurut Kapolres, menjelang Idul Fitri transaksi kebutuhan akan bahan pokok meningkat. Sehingga diimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan mewaspadai akan upal.
Caranya dengan 3 D yakni Dilihat, Diraba dan Diterawang.
“Jika nanti ada keraguan, masyarakat bisa melapor kepada pihak kepolisian agar segera ditindaklanjuti,” sampainya.
BACA JUGA:Maknai Ramadan & Nuzulul Quran, BSI Bagi THR ke 2.222 Anak Yatim
BACA JUGA: Selama Libur Lebaran, Wisata Air Terjun Sengkuang Diperkirakan Banjir Wisatawan
Selain itu, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai jenis kejahatan lainnya seperti copet, jambret dan sebagainya.
Terutama saat berbelanja di pasar yang menjelang Idul Fitri cenderung meningkat dan berdesak-desakan yang rentan terjadinya tindak pidana kejahatan.
BACA JUGA:Antisipasi Melonjaknya Pemudik, Bus Damri Siap Tambah Armada
BACA JUGA:Data Regsosek dengan Mengentaskan Kemiskinan Ekstrem
Sumber: