Siapkan Beasiswa, Bupati Lebong Targetkan Satu Desa Satu Sarjana

Siapkan Beasiswa, Bupati Lebong Targetkan Satu Desa Satu Sarjana

DOK/CE Kopli Ansori--

LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) LEBONG saat ini telah menyiapkan terobosan baru untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten LEBONG.

Bahkan komitmen itu telah dicanangkan dalam program ‘Satu Desa Satu Sarjana’.

Disampaikan Bupati Lebong Kopli Ansori program pendidikan satu desa satu sarjana itu ditargetkan akan di realisasikan pada tahun ini.

Hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas dan mutu sumber daya manusia (SDM) yang ada di Kabupaten Lebong.

BACA JUGA:

“Ya program itu akan di realisasikan tahun ini bagi yang berminat silahkan usul ke Dinas Dikbud,” kata Kopli.

Melalui program pendidikan ini, Bupati mengharapkan setiap desa dapat mengirimkan satu orang pelajar yang baru lulus jenjang SLTA atau setingkatnya ke Dinas Dikbud Lebong.

Untuk diikut sertakan sebagai penerima program pendidikan tersebut.

“Karena selama mengikuti beasiswa itu para pelajar akan ditanggung biaya kuliahnya sampai selesai. Termasuk biaya makan mencapai Rp 900 ribu per bulan,” ucapnya.

BACA JUGA:

Terlebih lanjut Kopli untuk seluruh biayanya itu dipastikan gratis ditanggung oleh Pemda Lebong, mengingat di tahun ini Dinas Dikbud telah mempersiapkan anggarannya itu sebesar Rp 400 juta.

“Jika berkaca di tahun 2022 lalu, dimana hanya 19 pelajar yang mengikuti program beasiswa. Padahal, targetnya itu mencapai 93 desa di daerah itu.

Sangat disayangkan, kalau bisa tahun ini target kita 1 desa satu sarjana,” jelasnya.

Sementara ditanyai terkait syarat ataupun ketentuan agar mendapatkan program tersebut Bupati menyampaikan syaratnya adalah penerima harus masuk kategori tidak mampu namun memiliki berprestasi.

Sumber: