Tanda Wanita Hamil yang Bisa Dilihat dari Wajahnya

Tanda Wanita Hamil yang Bisa Dilihat dari Wajahnya

ILUSTRASI/Perempuan Hamil.-ILUSTRASI/NET-

NASIONAL,CURUPEKSPRESS.COM - Kehamilan merupakan masa yang menyenangkan dan membahagiakan dalam kehidupan seorang wanita.

Selain perubahan fisik dan emosional yang terjadi, tanda-tanda wajah tertentu bisa memberikan petunjuk menarik.

Meski banyak tanda fisik yang sering muncul pada tubuh, tahukah Anda kalau wajah seseorang juga bisa menunjukkan tanda-tanda tertentu bahwa seorang wanita sedang hamil.

 

Berikut beberapa tanda yang terlihat pada wajah wanita hamil

 

1. Kulit Wajah Bersinar

 

Salah satu tanda wajah wanita hamil yang paling umum adalah kulit cerah. Hal ini disebabkan adanya perubahan hormonal yang meningkatkan aliran darah ke wajah.

Wajah cerah berseri ini kerap dianggap sebagai tanda kehamilan.

Kulit yang lebih muda, cerah, dan halus menjadi salah satu hal yang kerap membuat wanita hamil semakin percaya diri.

BACA JUGA:

 

2. Pembengkakan Pada Wajah

 

Selama kehamilan, wanita mungkin mengalami retensi cairan yang menyebabkan pembengkakan pada wajah, terutama di sekitar mata dan pipi.

Ini bisa menjadi tanda nyata bahwa seseorang sedang hamil.

Pembengkakan ini seringkali terjadi akibat peningkatan volume darah dan perubahan hormonal yang mempengaruhi penimbunan cairan dalam tubuh.

 

3. Perubahan pigmen

 

Perubahan pigmen pada wajah yang disebut “topeng kehamilan” atau melasma, juga bisa terjadi selama kehamilan.

Seringkali muncul berupa bintik hitam di wajah, terutama di pipi, hidung, dan dahi. Ini adalah perubahan kulit yang umum terjadi pada wanita hamil dan bisa menjadi tanda yang jelas.

BACA JUGA:

4. “Lebih cerah” dan lembut

 

Selama kehamilan, beberapa wanita melaporkan bahwa rambut dan kuku mereka menjadi lebih indah.

Rambut menjadi lebih tebal, berkilau dan lebat, sedangkan kuku menjadi lebih kuat dan tahan lama. Hal ini merupakan efek positif dari perubahan hormonal selama kehamilan yang terlihat jelas pada wajah dan seluruh tubuh.

 

5. Tanda-tanda kelelahan

 

Wanita hamil seringkali merasakan kelelahan yang berlebihan terutama pada trimester pertama dan ketiga.

Hal ini terlihat pada wajah mereka dengan mata yang lebih lelah dan lingkaran hitam di bawah mata yang lebih terlihat.

Perubahan umum dalam tidur selama kehamilan dapat menyebabkan tanda-tanda kelelahan pada wajah.

Sumber: