Hantam Tiang Listrik, Mobil Pick Up Terbelah Dua di Kepahiang
Sat Lantas saat hendak melakukan evakuasi-NICKO/CE-
Keadaan mobil pasca laka lantas.--
KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Warga Kepahiang dibuat heboh dan geger pada Rabu 15 November sore sekitar pukul 16.00 WIB. Ini lantaran sebuah mobil jenis pick up Suzuki Carry Hitam Nopol BG 8206 HL menabrak tiang listrik hingga terbelah dua. Diduga mobil naas tersebut mengalami out control, lantaran kondisi jalan yang basah karena hujan.
Kejadian lakalantas tunggal ini terjadi di Desa Taba Tebelet Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang.
Dari pantauan yang dilakukan curupekspress.com, sebelum mengalami out control, diketahui mobil carry tersebut melaju dari arah Curup menuju Kepahiang. Namun ketika di Desa Taba Tebelet tepatnya di depan Masjid Syuhada, mobil tersebut mengalami laka lantas.
BACA JUGA:
- Detik-Detik Kecelakaan Maut di Tikungan Tiga Beradik Terekam CCTV
- Rawannya Kecelakaan Mobil dan Pentingnya Asuransi Kendaraan
Belum diketahui secara pasti bagaimana peristiwa kecelakaan ini terjadi, namun yang jelas mobil carry hitam ini menabrak tiang listrik, hingga nyaris terbelah dua, memisahkan antara bagian depan dan bagian tengah hingga belakang.
Disampaikan Kepala Desa Taba Tebelet Agus yang sedang berada di lokasi kejadian. Dirinya tidak tahu kenapa kejadian laka lantas tersebut terjadi.
BACA JUGA:
- Sosok Bacaleg Partai Gelora Korban Laka Lantas Dimata Rekan Kerjanya
- Korban Laka Lantas Beruntun di Rejang Lebong Seorang Ibu Muda
Akan tetapi dikatakannya, saat melewati lokasi laka, dirinya melihat kondisi mobil sudah dalam keadaan menabrak.
BACA JUGA:
"Ketika saya lewat, mobil sudah dalam kondisi rusak parah. Sementara supir ataupun penumpangnya, kabarnya dilarikan ke RSUD Kepahiang," singkat Agus.
Sampai berita ini dilansir, saat ini pihak Sat Lantas sedang melakukan evakuasi terhadap mobil carry tersebut.
Sumber: