Golkar RL Tunggu Hasil Survei, dan Jalin Komunikasi ke Parpol
Tiga Kader Terbaik Golkar yang siap maju Pilkada Rejang Lebong 2024-Dok/CE-
CURUP, CURUPEKSPRESS.COM - Setelah menyampaikan 3 nama yang diberi mandat, sebagai kader terbaik untuk maju dalam pertarungan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Rejang Lebong pada 2024.
Mulai dari Ketua DPC Golkar Rejang Lebong Wahono SP, Ketua DPRD Rejang Lebong Mahdi Husen SH Sekretaris DPC Golkar Rejang Lebong dan Drs H Syamsul Effendi MM yang merupakan kader Golkar, serta Bupati Rejang Lebong menjabat saat ini.
Partai Golongan Karya (Golkar) Rejang Lebong saat ini masih menunggu hasil survei yang dilakukan oleh PusDeham.
Lembaga inilah yang ditunjuk untuk melakukan survei terhadap kader Golkar yang punya elektabilitas tinggi, baik di kabupaten, Provinsi dan Pusat, termasuk juga Rejang Lebong.
BACA JUGA:Ini 3 Nama Kader Terbaik Golkar, Siap Bertarung Pilkada RL 2024
BACA JUGA:Kades Maju Bacaleg, DPD Golkar Benarkan, Simak Penjelasannya
"Sejuah ini kita belum bisa menyampaikan rekomendasi diberikan kepada siapa, karena saat ini kita tengah menunggu hasil survei yang sedang berlangsung," sampainya.
Dikatakannya, jika sebelumnya Dewan Pimpinan Pusat (DPP) sudah memberikan surat tugas kepada dirinya dan dua nama lain untuk diusung dalam bursa Calon Bupati (Cabup) atau bursa sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) untuk Rejang Lebong.
"Kami sudah mendapat mandat dengan surat tugas, dan kita masih menunggu saja saat ini," ungkapnya.
Sembari saat ini Golkar juga sedang membangun komunikasi dengan Partai Politik (Parpol) lain untuk berkoalisi pada Golkar.
BACA JUGA:Bupati Syamsul Berlabuh ke Partai Golkar, PKS Ngaku Terkejut
BACA JUGA:Dua Kades Bacaleg Partai Golkar Urus Surat Pengunduran Diri
Sehingga bisa mengusung, dimana, jika bicara syarat kandidat maju butuh 7 kursi untuk mendaftar pada Pilkada 2024 mendatang.
Sumber: