Bupati: Ciptakan Pilkada Aman Tertib dan Sehat, Semua Elemen Wajib Bersinergi
CE ONLINE - Bupati Kepahiang Dr. Ir Hidayatullah Sjahid, MM, IPU, menegaskan semua eleman masyarakat wajib bersinergi. Terutama untuk menciptakan pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Kepahiang, Pilkada yang aman, tertib dan mengedepankan faktor kesehatan dan keselamatan.
Hal ini diungkapkan Bupati dalam sambutannya membuka Rakor Forkopimda penegakan hukum protokol kesehatan, dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19 pada tahapan Pilkada tahun 2020, yang diselenggarakan di aula Setda kab Kepahiang Jumat (18/9) kemarin.
Menurut Bupati, Pilkada 2020, menjadi tantangan terbesar bagi pemerintah karena dilaksanakan pada saat Pandemi Covid-19. Sehingga jika tidak ada komitmen dalam melaksanakan protokol kesehatan dikawatirkan terjadi lonjakan kasus dari klaster Pilkada.
"Komitmen ini tidak bisa hanya dititik beratkan pada pemerintah saja pasangan calon, partai penyusung, simpatisan juga memiliki kesamaan komitmen untuk menjadikan Pilkada 2020 selain Pilkada yang aman, tertib, juga sehat," ungkapnya.
Untuk itu tegas Bupati, pasangan calon, dan semua elemen yang berkepentingan untuk menjadikan Pikada yang sehat, harus wajib mematuhi semua ketentuan protokol kesehatan, terhadap semua pelanggaran protokol kesehatan hendaknya lanjut bupati dapat dilakukan penindakan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Sementara itu Ketua KPU Kepahiang Mirzan Pranoto Hidayat, S.Sos. dalam penyampaiannya, menyambut baik Rakor yang dilaksanakan Pemkab Kepahiang kemarin. Karena menurut Mirzan pemahaman serupa untuk terciptanya Pilkada yang aman, tertib dan sehat, menjadi tanggung jawab bersama.
"Mudah-mudahan dengan kegiatan seperti ini kita memiliki pemahaman yang sama, akan pentingnya menjaga dan mengedepankan protokol kesehatan dalam semua tahapan Pilkada di Kepahiang," ujarnya.
Sebagai contoh tegas Mirzan, setiap peserta pilkada, yang akan melaksanakan kegiatan pertemuan-pertemuan untuk tidak mengumpulkan massa melebih dari jumlah yang diatur, dan mengedepankan protokol kesehatan.
Kegiatan Rakor yang dipandu Sekretaris Daerah (Sekda) Zamzami Zubir, SE, MM, juga dihadiri unsur pimpinan Forkipimda Kepahiang, partai pengusung 2 pasang calon, Lo Ketua tim pemenangan. Tapi sayang 1 pasang calon atas nama Ujang Syarifudin - Firdaus Djailani, tidak dapat hadir. (CE7)
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share:
- 1 Orang Tua Harus Waspada, Inilah Penyebab Anak Terkena Hipertensi dan Cara Mencegahnya
- 2 Barang yang Sebaiknya Kamu Buang Biar Rumah Lebih Rapi
- 3 4 Buah Super Ini Bisa Bantu Bakar Lemak Perut, Pas Banget Buat Kamu yang Lagi Diet!
- 4 Sikap yang Membuatmu Gak Gampang Terseret Arus Kehidupan Orang Lain
- 5 Manfaat Mengonsumsi Kurma Sebelum Tidur, Rahasia Tidur Nyenyak??
- 1 Orang Tua Harus Waspada, Inilah Penyebab Anak Terkena Hipertensi dan Cara Mencegahnya
- 2 Barang yang Sebaiknya Kamu Buang Biar Rumah Lebih Rapi
- 3 4 Buah Super Ini Bisa Bantu Bakar Lemak Perut, Pas Banget Buat Kamu yang Lagi Diet!
- 4 Sikap yang Membuatmu Gak Gampang Terseret Arus Kehidupan Orang Lain
- 5 Manfaat Mengonsumsi Kurma Sebelum Tidur, Rahasia Tidur Nyenyak??