Polsek Patroli di Bukit Kaba, Pasca Pendaki Dirampok
CE ONLINE - Peristiwa perampokan yang terjadi di wilayah Bukit Kaba kabupaten Rejang Lebong langsung ditanggapi pihak Polsek Rejang Lebong dengan melakukan penyelidikan. Kapolsek Curup, Iptu Samsudin membenarkan kabar tersebut.
Lebih lanjut, ia menyebut pihaknya masih berupaya memburu para pelaku.
"Dengan kondisi tersebut kita masih memburu pelaku perampokan yang terjadi di wilayah bukit kaba ini, kami tetap berupaya dengan meningkatkan patroli di titik-titik yang di duga tempat terjadinya perampokan itu,'' ungkapnya saat di wawancarai CE, Rabu (25/11).
Baca Juga:
. Pemuda Asal BU Kena Rampok, TKP Bukit Kaba
Menurut Kapolsek, setelah pihak petugas pokdarwis melaporkan perihal kejadian itu, anggotanya langsung di kerahkan di menyusuri jalan yang diduga tempat perampokan terjadi.
"Kita sigap menanggapi kejadian ini, kita langsung ke TKP. tetapi untuk saat ini kita belum bisa mendapatkan identitas dari pelaku akan tetapi, kita saat ini sedang menyusun tim untuk anggota camping disana, dengan melewati jalur lainnya karena diduga pelaku tersebut tidak melewati pintu masuk utama bukit kaba" katanya.
Terpisah Kades Sumber Urip Yadi Sutanto, mengatakan saat ini ia sudah berkoordinasi bersama Tim Resort BKSDA bukit kaba dan juga bersama warga lainnya serta akan memperketat penjagaan serta membuat portal sehingga pengunjung ilegal bisa diketahui petugas.
"Dengan kejadian ini saya sudah intruksikan keseluruh warga dan juga petugas pok darwis bumdes, segera memperketat penjagaan dan nantinya akan dilakukan patroli," tuturnya.
Yudi juga mengimbau untuk seluruh pengunjung tetap waspada jika di jalan menuju puncak bukit kaba terdapat hal yang yang mencurigakan seperti orang yang membawa senjata tajam cepat lapor setidaknya ke petugas ataupun warga setempat.
"Tinggalkan no hp atau save nomor petugas pokdarwis itu jika terdapat orang yang mencurigakan cepat telpon, setidaknya miscall," sampainya. (CW1)
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*geniee */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jangan Panik, Begini Cara Cerdas Menghadapi Pasangan yang Selingkuh
- 2 Resmi! Bukapalak Tutup Operasional Penjualan, Bagaimana Nasibnya Hari Ini?
- 3 Jangan Panik! Virus HMPV Tergolong Ringan, Berikut Penjelasannya
- 4 Waspada! Virus HMPV Terdeteksi di Indonesia, Bagaimana Gejalanya?
- 5 Persaingan Ketat Solana vs Ethereum, Siapa yang Lebih Unggul di Dunia Blockchain?
- 1 Jangan Panik, Begini Cara Cerdas Menghadapi Pasangan yang Selingkuh
- 2 Resmi! Bukapalak Tutup Operasional Penjualan, Bagaimana Nasibnya Hari Ini?
- 3 Jangan Panik! Virus HMPV Tergolong Ringan, Berikut Penjelasannya
- 4 Waspada! Virus HMPV Terdeteksi di Indonesia, Bagaimana Gejalanya?
- 5 Persaingan Ketat Solana vs Ethereum, Siapa yang Lebih Unggul di Dunia Blockchain?