1 ASN Ditemukan Terinfeksi HIV/AIDS Tengah Hamil Muda
CE ONLINE - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kepahiang, kembali merilis adanya penambahan jumlah kasus warga Kepahiang terpapar human immunodeficiency virus Acquired Immune Deficiency Syndrome (HIV/AIDS).
Tidak tangung-tanggung dalam 1 bulan ini ada temuan 3 kasus baru HIV/AIDS, bahkan 1 orang diantaranya diketahui berstatus ASN yang tengah hamil muda. Dengan adanya penambahan 3 kasus baru HIV/AIDS ini total kasus hingga saat ini menjadi 28 kasus.
"Mungkin tahun ini adalah tahun ledakan untuk kasus HIV/AIDS, sampai dengan April ini sudah ditemukan 4 kasus," ungkap Kabid P2P Dinkes Kepahiang Wisnu Irawan S.Kep, MM
Dijelaskannya, satu kasus pertama yang ditemukan tahun ini 2021, warga Kecamatan Ujan Mas, diketahui juga sudah meninggal dunia. Sedangkan 3 kasus baru masing-masing 2 ditemukan di Kecamatan Bermani Ilir dan 1 kasus di Kecamatan Kepahiang.
2 diantaranya diketahui juga berjenis kelamin perempuan, yang diketahui juga tengah hamil.
"Ketiganya terdiri satu laki laki dan dua perempuan, untuk dua orang perempuan ini sama sama tengah dalam kondisi hamil," ujarnya.
Bahkan yang lebih mengejutkan tambah Wisnu, satu orang diantaranya ada yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN). namun Wisnu, enggan terlalu dalam untuk menyebutkan detail identitas dan OPD mana yang bersangkutan bekerja.
"Ya benar ada yang berstatus ASN, tapi dimana yang bersangkutan bekerja kami tidak bisa sebutkan," ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Wisnu, ketiganya saat ini, sedang menjalani pengobatan.
"Jadi dengan adanya 3 kasus baru ini, sekarang sudah ada 28 kasus HIV/AIDS yang terlacak," tukasnya (CE7)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share:
- 1 Jangan Panik, Begini Cara Cerdas Menghadapi Pasangan yang Selingkuh
- 2 Resmi! Bukapalak Tutup Operasional Penjualan, Bagaimana Nasibnya Hari Ini?
- 3 Persaingan Ketat Solana vs Ethereum, Siapa yang Lebih Unggul di Dunia Blockchain?
- 4 Rekomendasi dan Keuntungannya Motor Matic dengan CC Besar yang Cocok untuk Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Film Luar Negeri yang Akan Tayang di Bioskop Pada Bulan Januari 2025, Jangan Sampai Kelewatan!
- 1 Jangan Panik, Begini Cara Cerdas Menghadapi Pasangan yang Selingkuh
- 2 Resmi! Bukapalak Tutup Operasional Penjualan, Bagaimana Nasibnya Hari Ini?
- 3 Persaingan Ketat Solana vs Ethereum, Siapa yang Lebih Unggul di Dunia Blockchain?
- 4 Rekomendasi dan Keuntungannya Motor Matic dengan CC Besar yang Cocok untuk Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Film Luar Negeri yang Akan Tayang di Bioskop Pada Bulan Januari 2025, Jangan Sampai Kelewatan!