Hebat... Kabupaten Kepahiang Kembali Raih WTP ke 6 Kali

Hebat... Kabupaten Kepahiang Kembali Raih WTP ke 6 Kali

--

KEPAHIANG,CURUPEKSPRESS.COM - Pemerintah Kabupaten Kepahiang  kembali menorehkan prestasi dengan mendapatkan gelar opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk tahun 2024 ini. Opini WTP tersebut diketahui yang ke enam kalinya secara berturut-turut di terima Pemkab Kepahiang dibawah kepemimpinan Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid,MM.,IPU.

BACA JUGA:Kabupaten Kepahiang Raih WTP ke-5 Beruntun

Pantauan curupekspress.com, dalam penyerahan opini WTP tersebut Bupati turut didampingi Ketua DPRD Kepahiang, Windra Purnawan SP yang sekaligus menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2023.


--

Dimana yang diserahkan langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan provinsi Bengkulu Mohammad Toha Arafat, bertempat di kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia perwakilan Provinsi Bengkulu, Jumat 03 Mei 2024.

BACA JUGA:Kepahiang Kembali Raih WTP


--

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kepahiang Dr. Hartono,S.Pd, S.H,M.Pd,M.H, Plt. Inspektur Kabupaten Kepahiang Dedi Candira dan Kepala BKAD Kepahiang Jono Antoni.

BACA JUGA:Ini Rekomendasi Dewan pada Eksekutif, Terhadap LHP LKPD BPK RI

 

Dalam penyerahan laporan tersebut, Pemerintah Kabupaten Kepahiang  kembali menorehkan prestasi dengan mendapatkan gelar opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang ke enam kalinya secara berturut – turut.

BACA JUGA:TGR Bisa Pengaruhi WTP

Dalam sambutannya, Bupati Kepahiang  menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh tim dari BPK yang telah memeriksa sekaligus membantu mengatasi permasalahan yang ditemukan di SKPD sehingga kembali mendapatkan opini WTP.

Sumber: