Udara di sekitar kita dapat mengandung berbagai polutan atau bahan kimia dari aktivitas manusia atau polusi lingkungan.
Air yang terbuka rentan terhadap kontaminasi dari polutan tersebut.
Menutup gelas berisi air adalah kebiasaan yang baik untuk menjaga kebersihan, kualitas, dan keamanan air yang akan kamu konsumsi. Dengan menutup gelas, kamu dapat mencegah kontaminasi, menghindari penguapan, dan melindungi air dari serangga atau bahan kimia berbahaya yang ada di udara sekitar.
Meskipun tampak sebagai hal kecil, tetapi menjaga gelas ditutup dapat memberikan perlindungan terhadap potensi risiko kesehatan dan memastikan air yang kamu minum tetap segar.
Jadi, jangan lupa menutup gelas berisi air setelah kamu menggunakannya ya.
BACA JUGA:
- Waspadai Bahaya Minum Air Es Terlalu Sering, Ini Tips Menghindarinya
- Pentingnya Konsumsi Air Putih Selama Puasa