Ketika digosok rambut akan lebih rapuh karena kutikel sedang dalam keadaan terbuka. Cukup remas perlahan dengan handuk atau kaus, tujuannya untuk mengurangi sisa air yang berlebihan.
BACA JUGA:Pria Harus Tahu! Potongan Rambut Ini yang Bisa Bikin Tampil Fresh Saat Wisuda
3. Gunakan kondisioner
Memggunakan kondisioner sesudah keramas merupakan cara yang tepat untuk menjaga rambut agar tetap sehat. Manfaat kondisioner sangatlah banyak tidak hanya membuat rambut terasa lembut dan mudah diatur saja, akan tetapi juga memberimu lebih banyak lagi manfaat.
Pada dasarnya, fungsi kondisioner adalah untuk menambah kandungan air pada lapisan kutikula dan meningkatkan kelembapan rambut
BACA JUGA:Menguatkan Rambut Rapuh: Kondisioner yang Cocok untuk Wanita
4. Jangan terlalu sering keramas
Kebanyakan orang menganggap keramas rambut tiap akan membuat rambut semakin bersih. Namun, keramas rambut terlalu sering akan membuat kondisi rambut semakin buruk.
Keramas terlalu sering akan mengurangi minyak alami kulit, apabila minyak alami rambut hilang, akan menyebabkan rambut lebih cepat kering dan rentan patah.
Jika ingin keramas disarankan untuk berkeramas hanya sekitar 2–3 kali dalam seminggu, sehingga kelembapan alami rambut tetap terjaga dengan baik dan membuat rambut kamu semakin sehat.
5. Hindari menggunakan helem atau topi saat rambut basah
Menggunakan helem pada saat rambut basah maupun setengah basah akan membuat rambut rusak. Sebelum menggunakan helem sebaiknya anda memperhatikan kondisi rambut terlebih dahulu. Rambut yang basah saat menggunakan helem mengeluarkan bau yang tak sedap akibat perkembangan jamir dan bakteri.
Memakai helem pada saat rambut basah juga akan menimbulkan rasa gatal membuat rambutmu mrnjadi kotor. Sebaiknya mengeringkan rambut terlebih dahulu sebelum berpergian.
Itualah tadi tips merawat rambut agar tetap sehat dan dan semakin keren.