KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Sehubungan dengan peningkatan dan penambahan guru berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) di ruang lingkup wilayah kerja Kabupaten Kepahiang.
Pemerintah Kabupaten Kepahiang menyediakan anggaran sebesar Rp 26 miliar untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja ( PPPK) di Kabupaten Kepahiang.
Disampaikan Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayatullah Sjahid MM IPU kepada awak media jika anggaran yang disediakan tersebut khusus diperuntukkan untuk PPPK tenaga guru.
Sehingga untuk PPPK tenaga kesehatan dan tenaga teknis akan menggunakan anggaran yang berbeda.
BACA JUGA:Tidak Dapat Bantuan Pena, 11 Warga Geruduk Kantor PKH Rejang Lebong
BACA JUGA:2 Mahasiswa Jambret HP Pelajar, Korbannya Luka-luka
"Kami menyediakan anggaran Rp 26 miliar untuk PPPK guru sesuai dengan formasi yang dibutuhkan. Untuk itu diharapkan, anggaran tersebut dapat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk para peserta PPPK yang lulus nanti," ucap bupati.
Bupati juga menyampaikan, jika nantinya anggaran yang tersedia tidak dapat diserap habis, anggaran yang ada dipastikan akan dikembalikan ke Kasda.
Sehingga anggaran yang tersedia harus dapat dimaksimalkan dengan baik.
"Dari formasi yang dibutuhkan sesuai dengan anggaran yang disediakan. Kami berharap bisa diserap secara maksimal oleh para PPPK guru nanti. Karena jika tidak, anggaran yang ada akan dikembalikan ke Kasda," sampainya.
BACA JUGA:Status PPKM Di Cabut, Sekolah Tetap Diminta Patuhi Prokes
BACA JUGA:172 Tenaga Honorer Satpol PP Ikuti Pembekalan
Lebih jauh dikatakan bupati, saat ini pihaknya juga sedang mengagendakan dan menganggarkan untuk PPPK Kesehatan.
Dimana untuk tenaga kesehatan juga sangat diperlukan untuk penambahan tenaga kesehatan di Kepahiang saat ini.
"Untum tenaga kesehatan, saat ini sedang kita susun anggarannya. Yang jelas kita akan meminimalisir tenaga ASN pada bidang kesehatan juga," tutup bupati.