Dewan Sayangkan Ulah Oknum Kepsek, Mahdi: Merusak Citra Pendidikan

Rabu 22-02-2023,00:00 WIB
Reporter : NIKE OKTARINA
Editor : SARI APRIYANTI

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM - Ketua DPRD Rejang Lebong Mahdi Husen SH menyayangkan kasus pencabulan yang menimpa oknum kepala sekolah di Rejang Lebong.

Pasalnya sama - sama diketahui jika tenaga pendidik merupakan profesi yang mulia dan menjadi teladan, jelas ini mencoreng citra pendidikan di Rejang Lebong.

"Jelas adanya kasus yang seperti ini sangat kita sayangkan, mencoreng nama baik pendidikan kita, namun kembali lagi ini adalah oknum," sampainya.

Dikatakannya, jika dalam hal ini lembaga pendidikan juga harus turun tangan kelapangan untuk menciptakan kondusifitas, sehingga tidak berdampak lebih besar pada lembaga pendidikan.

BACA JUGA:Pelajar Wik-Wik Diruang Kepala Sekolah, Pelakunya Miris..

BACA JUGA:Berawal dari Facebook, Berakhir di Ruang Kerja, Oknum Kepsek Berhasil Setubuhi Pelajar

Serta kasus ini juga harus menjadi PR bagi Dinas Pendidikan tersebut, jangan sampai hal serupa ini terulang di Rejang Lebong.

"Ini pembelajaran untuk tenaga pendidik kita, jangan sampai ini terulang," terangnya.

Serta ke depan sendiri pihaknya menyerahkan seluruhnya pada peda penegak hukum, pasalnya saat ini sudah dalam proses hukum.

Namun tetap pihaknya ingin pelaku ini mendapat ganjaran yang setimpal dengan apa yang dia perbuat.

BACA JUGA: Jadian 7 Hari, Pelajar SMP Diperkosa

BACA JUGA:Dalami Korban Lain, Oknum Kepsek Mesum

Terlebih korban sendiri berstatus pelajar, dan dibawah umur, jelas ini lebih berat lagi.

"Kita harap proses hukumnya juga adil, dan kita harap juga diproses dengan hukuman yang setimpal," ungkapnya.

Serta untuk status kepegawaian Kepsek tersebut, juga harus diproses sesuai dengan aturannya, pasalnya apa yang terjadi sudah pada tindakan yang masuk dalam rana kriminalitas, dan menjatuhkan moral sebagai tenaga pendidik di Rejang Lebong.

Kategori :