Resep Nasi Goreng Ebi

Kamis 08-02-2024,06:52 WIB
Reporter : DESI AP
Editor : DESI AP

FOOD,CURUPEKSPRESS.COM - Nasi goreng adalah makanan berupa nasi yang digoreng dan dicampur dalam minyak goreng, margarin, atau mentega.

Biasanya ditambah dengan kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bahan lainnya; seperti telur, daging ayam, dan kerupuk dan dominan rasa Ebi.

Mari Simak resep dibawah ini.

 

 

Bahan-bahan:

  1. Segenggam Ebi, rendam air panas
  2. 2 piring Nasi putih
  3. 2 siung Bawang putih, iris
  4. 2 siung Bawang merah, iris
  5. 3 buah Cabe rawit, iris
  6. 1/3 sdt Garam
  7. 1/2 sdt Kaldu bubuk
  8. 1/3 sdt Lada bubuk
  9. Telur ceplok untuk toping

BACA JUGA:Simple!! Resep Oseng -Oseng Jamur

BACA JUGA: Resep Asem-Asem Kambing

 

Cara Membuat:

  1. Tumis duo bawang dan cabe hingga wangi, lalu masukkan ebi
  2. Masukkan nasi, beri garam, kaldu bubuk dan lada. Aduk rata. Masak hingga matang merata
  3. Angkat dan sajikan dengan ceplok
Kategori :