Camat Harapkan Kerjasama

Camat Harapkan Kerjasama

Dari Sosialisasi ADD 2017

CURUP, CE - Kecamatan Curup Utara pada Rabu (5/4) kemarin menggelar sosialisasi tentang alokasi dana desa (ADD) untuk tahun 2017 yang pesertanya meliputi Kades, Sekdes, BPD, PKK dan lain sebagainya. Dalam kegiatan tersebut camat mengharapkan seluruh masyarakat desa yang terlibat untuk bersama-sama dalam membangun Kecamatan Curup Utara.

Dikatakan oleh Camat Curup Utara, Marizal Zukirman bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan tentang penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) untuk tahun 2017. Didalam kegiatan ini juga dibahas tentang pedoman penggunaan ADD sehingga para perangkat desa menggunakan dana tersebut dengan juknis yang berlaku.

"Kita kumpulkan disini semata mata untuk memberi tahu kepada peserta yang terlibat untuk menggunakan dana desa sesuai dengan petunjuk," ujarnya saat menyampaikan sambutan. Disampaikannnya bahwa seluruh perangkat desa dalam halnya penggunaan Dana Desa sesuai kebutuhan dan manfaatnya untuk masyarakat banyak bukan digunakan untuk kegiatan yang tidak bermanfaat bagi masyarakat.

"Kita minta untuk ADD ini menggunakannya dengan hal hal yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat banyak," sampainya. Disamping itu pihaknya berharap untuk seluruh lapisan untuk bekerja sama dalam membangun kecamatan ini khususnya pada desa masing masing agar bisa maju dan berkembang bahkan menjadi percontohan orang banyak baik itu di Kabupaten sendiri maupun masyarakat di luar kita.

"Saya mengajak mari kita disini bekerjasama dalam membangun sehingga desa di kecamatan Utara ini bisa maju dan berkembang," tandasnya. (CE5)

Sumber:

Camat Harapkan Kerjasama

Terkini

Terpopuler

Pilihan