Sekolah Pinggiran Dapat BOS Afirmasi

Sekolah Pinggiran Dapat BOS Afirmasi

CE ONLINE - Kabar baik bagi pihak pengajar di tingkat Sekolah Dasar (SD) dan SMP. Pasalnya melalui Kementeian Kebudayaan (Kemendukbud) yang sebelumnya telah mengotorkan dana oprasional sekolah (BOS) terbaru Pemerintah juga akan merealisasika program BOS Afirmasi khusus untuk sekolah pinggiran.
Dikatakan Kadis Dikbud Kabupaten Kepahiang Dr. Hartono, M.Pd, jika BOS Afirmasi ini sendiri sudah direalisasikan sejak awal tahun 2020 lalu.
"Iya ada program baru untuk membantu biaya oprasional sekolan dengan sebutan BOS Afirmasi," ungkap Hartono.
Disampaikan Hartono, BOS Afirmasi adalah pengembangan dari BOS Reguler. Hanya saja BOS Afirmasi untuk membantu sekolah-sekolah yang berada dipingiran. Masih dikatakan Hartono, BOS Afirmasi ini sudah dikucurkan Kemendikbud yang bekerja sama dengan Kemenkeu. Hanya saja sayangnya tidak semua sekolah mendapatkan BOS Afirmasi.
"Memang untuk BOS Afirmasi masih harus dilakukan pendataan ulang. Karena masih banyak sekolah yang harusnya dapat tapi tidak tercatat sebagai penerimanya," terang Hartono,
Dari 100 SD dan 29 SMP negeri dan swasta yang ada, sebut Hartono, lebih dari separohnya berada diwilayah pedesaan. Dan berhak untuk mendapatka BOS Afirmasi. Hanya saja sambung Hartono, jumlah sekolah yang baru beberapanya saja, sedangkan yang lainnya belum mendapatkan manfaat program peningkatan mutuh pendidikan itu.
"Sekarang ini kami akan sampaikan kembali data sekolah yang layak dapat BOS Afirmasi ini, maka itu kami akan lakukan pendataan ulang," ujar Hartono.
BOS Afirmasi lanjut Hartono, merupakan bantuan anggaran dari kementerian untuk mencukupi kekurangan sekolah terhadap kebutuhan operasional sekolah. Bantuan program ini, diberikan Kemendikbud terkhusus untuk sekolah yang ada di wilayah pelosok desa. Untuk sumber anggarannya pula menurut Hartono, sudah dialokasikan kementerian secara terpisah dari dana BOS reguler.
"Beda nya BOS Afirmasi dengan BOS Reguler, semua sekolah sudah pasti dapat BOS Regular, tapi belum pasti menerima BOS Afirmasi, karena BOS Afirmasi hanya diberikan pada sekolah-sekolah yang berada di pinggiran atau pelosok," tukas Hartono. (CE7)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: