3 Nakes RSUD Jalur II Positif Covid

3 Nakes RSUD Jalur II Positif Covid

CE ONLINE - Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jalur II di Kecamatan Merigi, dr Samiri membenarkan bahwasanya ada 3 tenaga kesehatan (Nakes) yang terkonfimasi positif covid 19. Dimana ke 3 Nakes ini diketahui positif setelah uji swab dilakukan. Adapun saat ini ketiganya sedang menjalani isolasi mandiri.
"Untuk Nakes kita memang ada 3 orang yang terkonfirmasi positif dan ini sudah jalani isolasi mandiri dalam evaluasi pihak kita," sampai dr Samiri.
Menurutnya ke 3 Nakes yang positif tersebut yakni 2 orang tenaga laboratorium dan 1 orang petugas Poli Rawat Jalan. Adapun kemungkinan terkonfimasi para Nakes tersebut seperti untuk petugas lab, saat sedang melakukan pemeriksaan sampel swab, namun untuk petugas dari pasien yang berobat.
"Hanya saja saat ini kondisi mereka (Nakes,red) cukup membaik," terangnya.
Pihaknya juga sudah melakukan tracking kontak erat dengan Nakes positif tersebut, dengan ikut mengisolasi mereka yang kontak erat dengan mereka ini. Dengan itu pihaknya sendiri minta pada masyarakat benar-benar memaksimalkan pencegahan penyebaran covid 19. Dimana jika sudah ada yang terkonfimasi akan sulit untuk diputuskan. Hal ini meminimalisir jangan sampai ada Nakes lainnya yang ikut terkonfimasi, dimana jelas RSUD akan kekurangan Nakes untuk penindakan dalam penanganan pasien. (CE1)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: