57 Sekolah Dibantu Kuota Gratis

57 Sekolah Dibantu Kuota Gratis

CE ONLINE - Dinas pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Lebong, bakal menyalurkan bantuan paket kuota internet gratis khusus bagi pelajar di Kabupaten Lebong. Penyaluran dilakukan melalui 57 sekolah jenjang SMP dan SMP yang berada di daerah itu. Penyaluran telah dilakukan minggu ini Oktober 2020.
Dikatakan Kadis Dikbud Lebong H Guntur SSos melalui Kabid Pembinaan dan Pendidikan, Heri Arianto bahwa kuota data gratis dari XL dan AXIS ini akan sangat membantu meringankan beban para orang tua murid.

Diakuinya selama ini banyak orang tua murid yang masih merasa berat dalam membeli kuota data bagi anaknya yang mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Dengan ada program bantuan ini, dan juga nanti ada bantuan dari pemerintah setiap bulannya, tentu akan sangat membantu.
"Bantuan kartu XL dan AXIS hanya diberikan kepada sekolah yang terjangkau jaringan XL dan AXIS. Minggu sudah dimulai," sampainya.
Bersambung …

Baca selengkapnya di Koran Harian Curup Ekspress edisi Sabtu, 23 Oktober 2020

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: