Warga Keluhkan Jalan Provinsi Rusak

Warga Keluhkan Jalan Provinsi Rusak

CE ONLINE- Sepanjang 5 Km ruas jalan poros di Kecamatan Pinang Belapis, Kabupaten Lebong, jalan Provinsi Bengkulu dalam keadaan rusak parah. Dimana rusaknya jalan itu dikeluhkan masyarakat pengguna jalan penghubung ke arah pusat Kecamatan tersebut, hal ini karena kondisinya saat ini makin parah dan membahayakan.

Camat Pinang Belapis, Erwantoni, S.Pd menyampaikan, jalan poros diwilayahnya itu, ada sejumlah lubang yang membahayakan pengendara pengguna jalan. Kondisi jalanan saat ini seperti kolam setiap kali hujan turun. Membentuk genangan air cukup lebar berwarna coklat, sehingga saat melintasi jalan tersebut tidak tampak. Dimana, jalan tersebut panjangnya mencapai 5 Km atau tepatnya di ruas jalan poros Desa Air Kopras menuju Tambang Saweak yang merupakan status jalan Provinsi.
"Hampir 70 persen ruas jalan poros dari Air Kopras menuju Tambang Saweak mengalami kerusakan berat," katanya.

Bahkan, kerusakan jalanan tersebut dinilai sangat membahayakan pengendara yang melintas. Dan tak sedikit warga yang menjadi korban atas kerusakan jalanan tersebut.
"Untuk itu, kami memohon hal ini menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Bengkulu untuk dibangun, karena jalan itu adalah milik Provinsi," harapnya. (CE8)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: