Diduga Mengandung Racun, BPOM Masih Teliti Sampel Makanan

Diduga Mengandung Racun, BPOM Masih Teliti Sampel Makanan

CE ONLINE - Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Kabupaten Rejang Lebong, saat ini masih menunggu hasil uji sampel makanan bubur kacang hijau diduga mengandung racun setelah dikonsumsi oleh puluhan warga Desa Suka Datang Kecamatan Curup Utara belum lama ini.
"Saat ini sampel makanan tersebut, sudah dikirim ke BPOM Provinsi Bengkulu. Setelah Dinkes membuat surat ke BPOM untuk diuji. Dimana saat ini, terhadap makanan diduga mengandung racun tersebut tengah diuji," ujar Kepala BPOM Rejang Lebong, Drs Sasra APt kepada CE, Jumat (9/4) kemarin.

BACA JUGA:
1. Heboh !!! Puluhan Warga Curup Utara Keracunan Massal
2. Usai Santap Bubur Kacang Hijau, Puluhan Warga Keracunan Makanan

Menurut Sasra, bahwa uji sampel tersebut untuk mengetahui secara pasti apa penyebab dugaan keracunan makanan tersebut. Untuk jangka waktu hingga terbitnya hasil uji tersebut, kata Sasra diprakirakan memakan waktu hingga 2 Minggu.
"Kalau kita melihat rank waktunya dari mulai kasus dimakan sampai timbulnya penyakit. Kecenderungannya mikrobiologi, maka untuk mikrobiologi ini cukup memakan waktu. Dimana menunggu pertumbuhan kumannya hingga 2 Minggu," sampainya.

Lanjut Sasra, bahwa sampel yang diuji di Lab BPOM Provinsi Bengkulu yakni makanan, bahan baku makanan dan sisa makanan. Sedangkan muntahan korban, urin dan sebagainya diperiksa di Labkesda.

Sementara itu Kepala Desa Suka Datang, Jamil mengatakan bahwa Posyandu memang rutin dilaksanakan. Sedangkan terkait musibah dugaan keracunan makan, diakui Kades tidak disangka-sangka dan mengaku terkejut dengan kejadian tersebut.
"Karena selama ini tidak pernah ada masalah," ujar Kades.

Pasca pristiwa tersebut pemerintah desa beserta kader PKK dan juga Babinsa langsung menangani dengan mengantar dan mengawasi warga yang terkena musibah tersebut.
"Kami bersyukur tidak ada warga yang sampai dirawat dirumah sakit," pungkasnya. (CE5)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Sumber: