Terima Reward Darmawisata ke Yogyakarta, Paskibra Merasa Senang dan Gembira

Terima Reward Darmawisata ke Yogyakarta, Paskibra Merasa Senang dan Gembira

CE ONLINE - Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang bertugas dalam Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke 76 pada Selasa (17/8) lalu, bakal mendapatkan reward Darmawisata dari Pemkab Rejang Lebong mengaku senang dan gembira.

Salah satu perwakilan paskibra yang mendapat reward Darmawisata adalah Mohammad Valldyka Alfath, merupakan siswa SMAN 4 Rejang Lebong. Dirinya mengaku senang dengan adanya informasi Darmawisata itu dan dia tidak akan menyia-nyiakan kesempatan langka itu untuk dijadikan pelajaran.
"Kalau ditanya senang atau tidak sudah jelas senang lah, karena ini kesempatan dan moment langka. Dimana saya juga teman-teman yang lain dapat tiket jalan-jalan keluar daerah. Dan itu sudah tentu seru dan asyik," ungkapnya kepada jurnalis, Minggu (10/10) kemarin.

Dikatakan Alfath, pada kesempatan ini dirinya tidak akan menghabiskan momen Darmawisata itu hanya untuk bersenang-senang. Akan tetapi akan dirinya manfaatkan sebagai peluang untuk memperluas wawasan dan pengetahuan tentang daerah luar.
"Di informasikan nya Darwawisata ini ke luar Provinsi Bengkulu, jadi dari situ saya akan belajar tentang daerah, budaya, dan keberagaman daerah yang nantinya bakal dikunjungi," katanya.

Hal serupa ditambahkan Tsabat Imanda, juga merupakan perwakilan siswa SMAN 4 Rejang Lebong yang berpartisipasi dalam HUT RI ke 76 lalu. Dirinya menuturkan bahwa, gembira dengan kabar baik itu.
"Dalam momen yang bisa di bilang jarang-jarang dapat ini, selain bersenang-senang juga saya akan mengambil pejaranan dari sana, seperti sejarah tentang kebudayaan dan peninggalan benda bersejarah. Ya meskipun saya belum dapat informasi resmi dari pihak Dispora, jadi belum tau destinasinya kemana dan kapan keberangkatannya berlangsung. Selain itu juga, saya akan mengabadikan setiap kegiatan yang saya dan teman-teman lalui selama berada disana," pungkasnya. (CW1)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: