Kegiatan Persami Pramuka SMPN 2 Rejang Lebong

Kegiatan Persami Pramuka SMPN 2 Rejang Lebong

CURUP EKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Sabtu (28/3) kemarin, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Rejang Lebong menggelar kegiatan perkemahan sabtu minggu (Persami), di halaman sekolah. Kegiatan Persami tersebut dihadiri Kepala SMPN 2 Rejang Lebong Junaidi M.Pd yang merupakan ketua majelis pembimbing gugus depan (Kamabigus), dan juga semua dewan guru SMPN 2 Rejang Lebong, serta dihadiri oleh anggota pramuka Mawar Merpati (M2) dan juga alumni pramuka SMPN 2 Rejang Lebong.

Adapun beberapa tujuan SMPN 2 RL melaksanakan kegiatan Persami tersebut sebagai berikut :

  1. Pembekalan materi, pengetahuan, keterampilan dan kecakapan di bidang Pramuka dan kepemimpinan bagi anggota Pramuka.
  2. Melatih kemandirian dan kedisiplinan peserta didik.
  3. Menumbuhkan kekompakan, kerukunan, keakraban, dan silaturrahmi antar peserta didik.
  4. Dan juga pelantikan penggalang Ramu, rakit anggota Pramuka SMP negeri 2 Rejang Lebong.
    Melalui momen tersebut, Ketua Gugus Depan (Gudep) pramuka SMPN 2 RL Susi novelinda Ramaini, S. Pd, mengharapkan, semua tujuan diatas dapat terwujud, dirinya menginginkan pramuka SMPN 2 RL kembali mengukir prestasi melalui pramuka, dan juga pramuka SMPN 2 RL semakin dikenal masyarakat, serta dapat membentuk karakter siswa yang mandiri, disiplin, dan lebih baik lagi," tukasnya. (CE3).

Sumber: