Antisipasi DBD, PMW Fogging Rumah Warga
CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Mengantisipasi penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Anggota DPRD Kabupaten Rejang Lebong Putra Mas Wigoro SE SH MH pada Selasa (10/5) melakukan fogging atau pengasapan ke rumah warga. Kali ini sasaran pengasapan dilakukan di seputaran Kelurahan Talang Benih Kecamatan Curup.
"Hari ini Selasa, kami kembali melaksanakan fogging sebagai bentuk antisipasi dini penularan DBD," ujarnya.
Karena menurut PMW yang juga Ketua Rescue Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten RL ini, bahwa saat ini terjadi perubahan cuaca yang berpotensi juga menyebabkan munculnya nyamuk Aedes Aegypti. Sehingga fogging ini menjadi salah satu komponen penting yang harus dilakukan sebagai deteksi dini.
"Selain melakukan fogging, dalam kesempatan ini juga kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga lingkungan agar tetap sehat dan terhindar dari penyakit demam berdarah ini," sampainya.
Lanjut PMW, antisipasi penularan DBD bukan hanya menjadi tugas dari petugas kesehatan saja. Namun lebih dari itu, seluruh sektor harus terlibat termasuk masyarakat itu sendiri.
"Jika itu dilakukan secara bersama-sama dan dimulai dari lingkungan sendiri, penularan DBD juga dapat diantisipasi sedini mungkin," katanya.
Ditambahkan PMW, fogging yang dilakukan tersebut akan dilakukan secara berkelanjutan.
"Fogging yang kita lakukan ini bukan kali pertama, namun sudah beberapa kali dan tentu fogging juga akan kami lakukan secara kontinyu. Bahkan kalau ada permintaan dari masyarakat, kita siap turun dan akan kami jadwalkan," ujarnya.
Sementara itu Ketua RT 3 RW Kelurahan Talang Benih, Iswadi menyambut baik fogging yang dilakukan oleh PMW dan rombongan. Dimana ini tentu sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap warga Kabupaten RL agar terhindar dari penyakit DBD.
"Di Talang Benih khususnya RT 3 sejauh ini memang belum ada, tetapi apa yang dilakukan oleh Bapak Putra Mas ini sangat positif dalam rangka pencegahan. Karena mencegah ini lebih baik daripada mengobati. Ini juga sebagai bentuk antisipasi sedini mungkin," tandasnya. (CE5)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share:
- 1 Cara Agar Kamu Selalu Dihargai dalam Hubungan
- 2 Hobi yang Bisa Kamu Monetisasi Secara Online untuk Dapat Penghasilan
- 3 Keterampilan yang Sering Diremehkan, Padahal Berguna Banget
- 4 Menatap Layar HP Terlalu Lama? Ini Dampaknya pada Mata Anda
- 5 Rekomendasi Aplikasi yang Bisa Menghasilkan Uang di 2024
- 1 Cara Agar Kamu Selalu Dihargai dalam Hubungan
- 2 Hobi yang Bisa Kamu Monetisasi Secara Online untuk Dapat Penghasilan
- 3 Keterampilan yang Sering Diremehkan, Padahal Berguna Banget
- 4 Menatap Layar HP Terlalu Lama? Ini Dampaknya pada Mata Anda
- 5 Rekomendasi Aplikasi yang Bisa Menghasilkan Uang di 2024