Hingga Saat Ini Nasib THL Belum Ada Kejelasan!
ILUSTRASI/NET Tenaga honorer--
Kaban juga menjelaskan, dari kunjungan maupun undangan yang dilakukan pihaknya bersama Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattulah Sjahid MM IPU maupun bersama Sekda Kepahiang Dr Hartono MPd.
Nampaknya pemerintah terkait juga masih bingung terhadap keputusannya itu. Karena disisi lain THL sejauh ini memiliki peran yang cukup penting untuk membantu pembangunan daerah.
Namun disisi lain, dengan keberadaan THL yang jumlahnya cukup banyak juga harus memakan anggaran yang besar juga.
BACA JUGA:Jatah Libur Cukup Panjang, Dikbud Minta Pelajar Tak Nambah Libur
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Harga Sembako di Kabupaten Lebong Terpantau Stabil
“Tidak bisa kita pungkiri, saat ini THL sangat dibutuhkan. Namun bukan berarti pembangunan tidak akan bisa berjalan tanpa bantuan THL. Untuk itu kita hanya bisa menunggu saja keputusan finalnya nanti,” ucap Kaban.
Selain itu Kaban juga mengharapkan, sembari menunggu keputusan penghapusan tenaga honorer dikeluarkan oleh pihak Kemenpan RB.
Tenaga honorer yang diberdayakan saat ini juga diharapkan bisa tetap bekerja maksimal dalam menjalankan perannya.
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Harga Sembako di Kabupaten Lebong Terpantau Stabil
BACA JUGA:Stok BBM Dipastikan Aman Hingga Lebaran
Karena bisa saja nanti terjadi perubahan regulasi dan pemerintah batal melakukan penghapusan THL yang ada.
“Terkhusus untuk THL di Kabupaten Kepahiang, saya ingatkan agar tetap fokus menjalankan tugasnya sebagaimana mestinya. Jangan berpikir yang macam-macam soal penghapusan THL nanti,” singkat Kaban.
Sumber: