39 Pelajar Lolos jadi Paskibraka Kabupaten Akan Segera Latihan
Ist/CE Penyerahan SK terhadap para panitia pelaksana seleksi paskibraka tingkat kabupaten.--
LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM – Sebanyak 39 peserta Paskibraka Kabupaten LEBONG dipastikan telah berhasil lolos Seleksi Paskibraka yang diselenggarakan oleh Pemerintah daerah setempat.
39 peserta dinyatakan lolos seleksi setelah mengikuti rangkaian parade, Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dan Tes Intelegensia Umum (TIW).
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Lebong Riki Irawan S Sos M Si mengatakan seleksi yang dikuti 167 peserta tingkat pelajar itu yang berhasil lolos sebanyak 39 orang.
Yang mana sudah dilaksanakan selama 3 hari pada April lalu.
“Sebelumnya seleksi ini dilaksanakan di GOR Kecamatan Tubei. Yang mana diseleksi langsung oleh tim penilai berdasarkan aplikasi Transparansi Paskibraka BPIP RI pusat,” katanya.
BACA JUGA:
- 5 Pelajar Asal Lebong Lolos Paskibraka Provinsi
- Simak Persiapan 8 Pelajar Lebong Ikuti Paskibraka Tingkat Provinsi
Lebih jauh untuk penilaian lolos peserta lolos seleksi paskibraka tersebut sebelumnya telah melewati beberapa rangkaian seleksi tes kesehatan dan pemeriksaan fisik mulai dari cek suhu tubuh dan riwayat penyakit serta pemeriksaan fisik mulai dari postur tinggi badan, berat badan dan buta warna.
“Yang pasti seleksi yang dilaksanakan tahun ini sangat Ketat dan lengkap,” ucapnya.
Untuk tahapan selanjutnya bagi peserta yang dinyatakan lolos masih akan menjalani pelatihan paskibraka, yang mana latihan itu dilakukan untuk persiapan saat mereka bertugas mengibarkan bendera merah putih pada 17 Agustus mendatang.
“Bagi adik-adik yang Telah lolos seleksi diharapkan tetap menjaga fisik, menjelang pelatihan Paskibraka. Dan terkhusus bagi yang Belum terpilih tetap rutin latihan dan dapat mengikuti seleksi pada tahun depan,” katanya.
BACA JUGA:
- Seleksi Paskibraka, Lebong Gagal Melaju ke Nasional\
- Pelajar Kepahiang Jadi Paskibraka Nasional, Siapa Dia?
Sumber: