Perbedaan Jilbab Dan Kerudung Bagi Muslimah, Berikut Penjelasanya!

Perbedaan Jilbab Dan Kerudung Bagi Muslimah, Berikut Penjelasanya!

sumber: ilustrasi muslimah wanita--

 CURUPEKSPRESS.COM – Jilbab dan  kerudung di masyarakat Indonesia dan negara lain masih sering keliru dalam penyebutannya. Kini jilbab sebagai suatu pakaian muslimah yang lebih fashionable. Bahkan influencer banyak yang menggunakannya sebagai sebuah konten, dan menarik minat wanita muslimah yang belum menggunakan kerudung  untuk turut mengikuti tren tersebut.

Pakaian muslimah kini menjadi banyak jenis dan tidak melulu baju panjang yang polos saja. Wanita sangat dimuliakan dan hargai dalam agama islam.

Diantara buktinya bahwa islam sangat menjaga Muslimah wanita dengan diturunkannya perintah untuk muslim menjtup auratnya. 

Adapun Batasan aurat Muslimah wanita adalah seluruah tubuh kevuali telapak tangan. Dengan wanita menutup aurat maka mereka akaan lebih mudah dikenali dan terhindar dari hal-hal merugikan wanita Muslimah.

Namun sebagian besar muslim belum tahu perbedaan antara jilbab dan kerudung, sering sering salah penyebutan semuanya  disamakan namanya seperti halnya penyebutan kerudung sering disebut jilbab ataupun sebaliknya.

Berikut ini penjelasan perbedaan jilbab dan kerudung.

1. Jilbab

Jilbab adalah istilah yang bersal dari bahasa arab yang memiliki arti pakaian yang dijulurkan dan bisa menutup aurat dari bahu sampai kaki, dengan kondisi yang longgar sehingga bentuk tubuh tidak terlihat atau tidak ngepres.  Perhatikan bahwa pakaian terusan, bukan pakaian potongan yang terdiri atas bawah (baju dan rok/celana). Wanita muslim wajib memakai jilbab sesuai perintah Allah dalam QS. Al-Ahzab:59.

BACA JUGA:

2. Kerudung

Istitilah kerudung berasal dari bahasa Indonesia dan dalam bahasa Arab disebut khimar. Kerudung atau khitmar adalah kain yang menutupi rabut, kepala, leher yang menjulur hingga menutupi dada wanita dari belakang maupun dari depan.

 

Jadi dari penjelasan ini bahwa kerudung yang syar’i merupakan kerudung yang bisa menutupi rambut sampai dada depan dan belakang. Krudung atau khimar adalah wajib bagi wanita Muslimah. Seperti yang dijelakan dalam QS. An-Nurr: 31.

Nah, sekarang Anda sudah jelas paham perbedaan mengenai jilbab dan kerudung. Setelah ini jangan salah lagi ya, penyebutannya karena menggulangi kesalahan yang sama itu adalah kebodohan.

Sumber: