Hidangan Lezat Ikan Bakar Madu
ILUSTRASI/NET --
FOOD, CURUPEKPRESS.COM - Kalau keluarga datang kerumah pasti pusing mikirin mau bikin hidangan apa. Kita bikin Hidangan Lezat Ikan Bakar Madu yuk untuk menyabut keluarga kita.
- 1 ekor ikan gurame ukuran besar (800 gram)
- 8 sendok makan madu
- 2 sendok makan air jeruk nipis
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- Garam dan gula secukupnya
BACA JUGA:
- Resep Ikan Bakar Bumbu Padang Resep Paling Enak
- Joeragan Bakar, Menyediakan Ayam dan Ikan Bakar Lezat
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas jahe
- 1/2 sdt merica
- 1/2 ruas jari kunyit
- 4 kemiri
- 8 bawang merah
- 4 bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 sendok makan kecap manis
- 4 sendok makan madu
- 2 sendok makan minyak sayur
BACA JUGA:
- Yang pertama bersihkan ikan dari sisiknya. Kemudian beri perasan jeruk nipis pada ikan dan diamkan selama 30 menit.
- Selanjutnya tumis daun salam, daun jeruk dan bumbu halus sampai tercium bau harum. Tambahkan gula, madu dan garam.
- Setelah bumbu selesai di tumis, tunggu sampai agak dingin. Kemudian lumuri bumbu ke badan ikan yang tadi sudah didiamkan tadi.
- Langkah terakhir bakar ikan sambil sesekali dibolak-balik dan diberi bumbu sampai matang.
Sumber: