Pasca Lindas Pemotor Bus SAN Dipasang Garis Polisi, Sopir dan Bus Dicek Tim Khusus

 Pasca Lindas Pemotor Bus SAN Dipasang Garis Polisi, Sopir dan Bus Dicek Tim Khusus

Bus SAN diberi garis polisi dan dititipkan di Terminal Simpang Nangka -habibi/ce-

CURUPEKSPRESS.COM - Bus Siliwangi Antar Nusa (SAN) yang terlibat kecelakaan maut di Curup Rejang Lebong ditahan dan dipasang garis polisi. Selain itu pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rejang Lebong juga memeriksa Zeta Pratama (28) warga Kota Bengkulu yang merupakan pengemudi Bus SAN.

Diketahui Bus SAN tersebut terlibat kecelakaan maut di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau tepatnya di Desa Sumber Kecamatan Selupu Rejang beberapa hari yang lalu. Akibat kecelakaan tersebut, Eko (27) warga Desa Sambirejo tewas terlindas kendaraan pengangkut penumpang itu. 

"Untuk sopir saat ini masih diamankan, guna memintai keterangan terkait kecelakaan tersebut," ujar Kasi Humas Polres Rejang Lebong, Iptu S Simanjuntak. 

Selain itu, Bus SAN yang dikemudian oleh Zeta itu kata Kasi Humas masih akan dicek kelayakan kendaraannya. Pengecekan kondisi kendaraan ini dilakukan oleh tim khusus dari Satlantas Polres Rejang Lebong. 

"Bus SAN juga turut diamankan sebagai barang bukti oleh Satlantas. Untuk kendaraannya dititipkan di Terminal Simpang Nangka," sampainya. 

BACA JUGA: Masuk Kolong Bus SAN, Pengendara Sepeda Motor di Curup Tewas

BACA JUGA: Korban Tewas Masuk Kolong Bus SAN Kendarai Suzuki FU, Ini Identitasnya

Sekedar mengulas bahwa kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah hukum Kabupaten Rejang Lebong. Kali ini kecelakaan maut tersebut melibatkan Bus SAN dan Suzuki FU di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau tepatnya di Desa Sumber Bening Kecamatan Selupu Rejang pada Selasa 10 Oktober 2022 pagi. 

Adapun kronologis kejadian, sebelum terjadi kecelakaan jika uzuki FU yang dikendarai oleh Eko melaju dari arah Curup menuju arah Lubuklinggau. Saat itu, korban berada di belakang mobil jenis pick Up warna Putih yang belum diketahui identitasnya.

Kemudian Mobil Pick up tersebut tiba-tiba melambatkan laju kendaraan. Sehingga Sepeda motor Suzuki FU yang berjalan dengan kecepatan tinggi yang berada di belakang tiba-tiba langsung panik dan langsung oleng. 

BACA JUGA:Korban Tewas Terlindas Bus SAN Dikenal Pendiam dan Jadi Tulang Punggung Keluarga

Karena oleng itu lah, kemudian korban mencoba menghindar ke arah kanan tetapi terjatuh. Setelah itu sepeda motor FU yang telah terjatuh berikut pengemudinya langsung terseret ke arah kanan yang bertepatan dengan itu datang dari arah berlawanan Mobil BUS SAN sehingga pengemudi dan sepeda motor Suzuki FU yang telah jatuh terseret tersebut dan langsung menabrak bagian depan kanan Bus SAN. 

Akibatnya, kendaraan dan korban terlindas ban depan kanan BUS SAN sehingga pengendara meninggal dunia di TKP.

Sumber: